- Bhayangkara FC bakal bersua Persiraja dalam laga perdana Liga 1 2021-2022.
- Wahyu Subo Seto bicara soal kekompakan Bhayangkara FC jelang laga lawan Persiraja.
- Menurut Wahyu Subo Seto, Bhayangkara FC siap tempur di Liga 1 2021-2022.
SKOR.id - Gelandang Wahyu Subo Seto bicara soal kekompakan Bhayangkara FC yang akan melakoni laga perdana Liga 1 2021-2022 menghadapi Persiraja Banda Aceh.
Bhayangkara FC vs Persiraja akan terlaksana di Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang pada Minggu (29/8/2021) malam.
Menuju kompetisi musim baru, Bhayangkara FC menjadi salah satu tim yang melakukan persiapan panjang untuk mengarungi Liga 1 2021-2022.
Namun masa persiapan Bhayangkara FC juga sempat terganggu lantaran pemerintah menerapkan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat dan Level 4.
Bahkan, tim berjulukan The Guardian memilih untuk meninggalkan Kota Solo guna melakukan persiapan di Jakarta selama dua pekan.
Gelandang Bhayangkara FC, Wahyu Subo Seto mengatakan persiapan Bhayangkara FC cukup baik. Sehingga, kekompakan pada pemain satu sama lain tetap terjaga.
Baca Juga: Liga 1 2021-2022: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
Wahyu Subo Seto pun tidak merasa khawatir dengan chemistry antarpemain di lapangan saat menghadapi Persiraja.
"Chemistry para pemain Bhayangkara FC tetap terjaga," kata Wahyu Subo Seto dalam sesi konfrensi pers virtual, Sabtu (28/8/2021).
"Karena meskipun pada masa pandemi, kami tetap latihan. Kami juga tetap kumpul dan tetap mencoba mengerti satu sama lain," ujarnya.
Pemain kelahiran Surabaya, Jawa Timur itu yakin Bhayangkara FC bisa meraih tiga poin pada pertandingan perdana mereka di Liga 1 2021-2022.
"Kondisi semua sudah siap untuk pertandingan besok untuk laga perdana. Karena, pertandingan perdana harus semangat dan siap bekerja keras," tutur Wahyu Subo Seto.
Dari sisi lain, pemain 28 tahun itu juga merasa senang kompetisi yang sudah lama terhenti karena pandemi bisa bergulir kembali.
"Saya sebagai pemain, mengucapkan terima kasih untuk orang-orang yang membantu melancarkan kompetisi (Liga 1 2021-2022) ini," ujar Wahyu Subo Seto.
View this post on Instagram
Berita Persiraja Lainnya:
Tunggu Jadwal Liga 1 2021-2022, Persiraja Ubah Agenda Tim
Persiraja Berburu Striker Lokal Jelang Start Liga 1 2021-2022