- Viking Persib Club mendukung kelanjutan Liga 1 2020 berpusat di Jawa Barat.
- Menurut Heru Joko, Ketua Viking Persib Club, Jawa Barat punya banyak fasilitas.
- Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, menurut Viking Persib Club, mendukung Liga 1 2020.
SKOR.id - Ketua Umum Viking Persib Club (VPC), Heru Joko, mendukung wacana Jawa Barat menjadi salah satu daerah penyelenggara Liga 1 2020.
Wacana tersebut didengungkan PSSI dalam rapat daring dengan perwakilan klub Liga 1 2020, beberapa waktu lalu. Saat ini wacana itu sedang dikaji.
Jawa Barat digadang-gadang bakal menjadi salah satu daerah yang ditunjuk PSSI, karena Jawa Barat memiliki banyak stadion dan lapangan berkualitas.
Beberapa di antaranya Stadion Pakansari (Bogor), Si Jalak Harupat (Bandung), Gelora Bandung Lautan Api (Bandung), Wibawa Mukti, dan Patriot (Bekasi).
Heru mengatakan, Jawa Barat memang layak ditunjuk sebagai penyelenggara. Namun, keputusan akhir tentu bukan di tangan kelompok suporter.
"Kalau menurut saya tidak ada masalah dan memang cukup layak juga. Tapi kan keputusan ada di pemerintah, mereka yang lebih paham," kata Heru Joko, Kamis (18/6/2020).
"Intinya, kalau masalah tempatnya, di mana saja juga tidak masalah. Karena yang lebih tahu kan pemerintah dan PSSI," ia menambahkan.
Heru menjelaskan, untuk mengupayakan aktivitas sepak bola kembali digelar di Jawa Barat, jajarannya berkomitmen untuk mematuhi protokol kesehatan.
Komitmen tersebut bahkan sudah disampaikan petinggi VPC saat melakukan pertemuan dengan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Dalam pertemuan tersebut, berbagai hal masuk dalam agenda pembahasan, termasuk imbauan dari gubernur kepada anggota VPC dan bobotoh secara keseluruhan.
"Responsnya positif. Banyak arahan dari Kang Emil (sapaan Ridwan Kamil), tentang gimana menghadapi situasi sekarang. Viking siap mengikuti arahan," ucap Heru.
Dikatakannya, dalam pertemuan tersebut Ridwan Kamil menyampaikan dukungan agar aktivitas sepak bola di Jawa Barat kembali bergeliat.
Maklum, sudah hampir tiga bulan kegiatan sepak bola di seluruh Indonesia ditangguhkan, termasuk di Jawa Barat, karena wabah virus corona.
"Kang Emil juga melihat dan ingin segera liga itu bergulir kembali, terutama di Bandung. Tapi kan itung-itungan lagi terkait situasi dan kondisi," Heru memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Shin Tae-yong: Pelatih Bukan Pesulap, Butuh Proseshttps://t.co/l22b1QZJDw— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 18, 2020
Berita Persib Lainnya:
Viking Jakarta Lakukan Aksi Sosial Peduli Talasemia
Viking Persib Club Apresiasi Kebijakan Pemerintah Indonesia dan PSSI
Ketua Viking Persib Club: Idealnya Liga 1 2020 Dilanjutkan