- Viking Persib Club merupakan kelompok suporter Persib Bandung dengan jumlah anggota terbesar.
- Jumlah total anggota lebih dari 41.000 dan akan terus bertambah.
- Viking Persib Club memiliki perwakilan di luar negeri seperti di Jepang hingga Arab Saudi.
SKOR.id - Persib Bandung salah satu tim yang di awal Liga 1 2020 digadang-gadang sebagai kandidat juara.
Tiga laga perdana sebelum Liga 1 ditunda karena Covid-19, Maung Bandung berhasil meraih nilai sempurna.
Meski berhasil meraih hasil bagus di awal kompetisi, suporter Persib harus bersabar karena kompetisi musim ini mengalami penundaan.
Salah satu yang harus bersabar adalah kelompok suporter Viking Persib Club.
Viking Persib Club kelompok suporter Persib Bandung dengan jumlah anggota resmi terbesar.
Dikutip dari laman resmi mereka, VikingPersib.net, VPC (Viking Persib Club) terbentuk pada 17 Juli 1993.
Viking Persib Club dimulai dari sekelompok Bobotoh (sebutan untuk penonton Persib) yang berada di tribun selatan stadion Siliwangi.
Viking Persib Club terbentuk saat pertemuan di jalan Kancra no. 34, Bandung.
Beberapa pelopor lahirnya VPC adalah Heru Joko, Alm Ayi Beutik, Dodi “Pesa” Rokhdian, Hendra Bule, dan Aris Primat.
Menurut Sekertaris Umum VPC, Yoedi Baduy, Jumlah anggota VPC yg tercatat saat ini pada pendataan Gelombang I adalah sekitar 34.000 lebih.
"Angka tersebut masih terus bertambah karena pendataan Gelombang II sedang berjalan sampai akhir Desember 2020," kata Yoedi Baduy, kepada Skor.id
“Total jumlah sementara anggota VPC dari hasil pendataan di Gelombang I dan Gelombang II (yang sedang berjalan) telah mencapai sekitar 41.000 lebih."
Cara Mendaftar Viking Persib Club
Untuk pecinta Persib Bandung yang ingin mendaftarkan diri bisa menghubungi distrik atau melalui korwil terdekat. Korwil dan distrik VPC ini tersebar di seluruh wilayah Indonesia.
Viking Persib Club punya beberapa distrik yang berada di luar negeri seperti Brunei, Malaysia, Jepang, dan Taiwan.
Bahkan di Arab Saudi, VPC punya 3 perwakilan di Riyadh, Jeddah, dan Madinah.
Info lengkap mengenai daftar tersebut bisa langsung mengunjungi situs resmi mereka.
Pada saat Asia Challenge Cup yang digelar di Malaysia pada awal 2020, banyak fan Persib yang berada di sekitar Malaysia datang langsung untuk menyaksikan tim idolanya.
Viking Persib Club dan Harapan
Saat berbincang dengan Skor.id Yoedi Baduy mempunyai harapan untuk persepakbolaan Indonesia.
Salah satunya adalah sepak bola Indonesia harus lebih maju, bisa berkiprah di level internasional, berprestasi di di semua jenjang dan mengharumkan nama bangsa.
Selain itu Yoedi juga berharap PSSI selaku satake holder sepak bola Indonesia, harus lebih profesional, serta pembenahan kompetisi supaya lebih konsisten.
Profil Komunitas:
Website : https://vikingpersib.net/
Instagram : https://www.instagram.com/officialvpc/
Twitter : https://twitter.com/officialvpc
Youtube : https://www.youtube.com/c/VikingTVPersibClub/
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia
Penundaan Liga 1 2020 Jadi Pengalaman Pertama dalam Karier Bek Asing Persib Bandung https://t.co/pzmzwN05Jc— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 7, 2020
Baca Juga:
Loyalitas Tanpa Batas untuk Persija Itu Bernama The Jakmania