- Portugal merupakan juara bertahan Piala Eropa berkat suksesnya pada 2016 silam.
- Winger Portugal, Diogo Jota, tidak merasa status juara bertahan bakal menambah tekanan bagi timnya.
- Portugal akan melakoni pertandingan pertamanya di Euro 2020 menghadapi Hungaria malam nanti pukul 23.00 WIB.
SKOR.id - Berikut ini adalah cuplikan video wawancara winger Portugal, Diogo Jota jelang duel kontra Hungaria.
Portugal bakal tampil di Piala Eropa 2020 setelah menjadi juara pada edisi sebelumnya, yakni 2016 di Prancis.
Status sebagai juara bertahan biasanya membuat ekspektasi terhadap tim tersebut semakin besar di turnamen berikutnya.
Namun, Diogo Jota tidak merasa status juara bertahan yang dipegang Portugal bakal menambah tekanan di Euro kali ini.
"Saya pikir tidak ada tekanan ekstra, tapi yang kami capai pada tahun 2016 adalah kebanggaan yang luar biasa," ucap Jota.
"Menjadi juara Eropa membuat semua orang bangga dan tentu saja semua tim ingin mengalahkan juara bertahan," ia mengimbuhi.
Lebih lanjut, penggawa Liverpool itu mengutarakan pendapatnya terkait pertandingan pertama kontra Hungaria yang akan dihelat malam nanti pukul 23.00 WIB.
Diogo Jota menilai kondisi Hungaria lebih diuntungkan karena pertandingan akan digelar di Puskas Arena dengan kehadiran para suporter.
"Hungaria akan mendapatkan tambahan motivasi karena akan bermain di negara mereka dengan suporter di stadion, sesuatu yang tidak kami rasakan, khususnya pada musim lalu," ujar Jota.
Skorer bisa menyaksikan secara lengkap wawancara Diogo Jota melalui video berikut ini:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Piala Eropa 2020: Kepuasan Pelatih Swedia usai Hentikan Laju Spanyol https://t.co/KLjzFWI8zU— SKOR.id (@skorindonesia) June 15, 2021
Video-video Dugout Menarik Lainnya:
VIDEO: Deretan Pemain Prancis di Bayern Munchen
VIDEO: Carlo Ancelotti Nyanyikan Anthem Real Madrid Usai Sabet La Decima