- Unai Emery menanggapi pertemuan dengan mantan klubnya, Arsenal di semifinal Liga Europa.
- Emery sukses mengantar Villarreal keempat besar Liga Europa 2020-2021.
- Emery pernah menukangi The Gunners pada 2018 sebelum dipecat akhirnya dipecat pada 2019.
SKOR.id - Unai Emery mengaku cerita lamanya bersama Arsenal tidak lebih penting dibandingkan tantangan mengantar Villarreal ke final pertama di Liga Europa.
Mantan pelatih The Gunners, Emery, akan menghadapi klub lamanya di semifinal Liga Europa setelah Villarreal menang agregat 3-1 atas Dinamo Zagreb.
Ini jadi kali keempat klub Liga Spanyol itu mencapai semifinal di kompetisi Eropa, dan selalu gagal melaju lebih jauh di setiap kesempatan tersebut.
Emery adalah pelatih yang ditugaskan menggantikan Arsene Wenger di Arsenal pada 2018.
Di tahun pertamanya, juru taktik asal Spanyol itu berhasil mengantar The Gunners ke final Liga Europa, tapi dihentikan Chelsea.
Delapan belas bulan kemudian Emery dipecat dan pada 2020 kembali ke Spanyol untuk menukangi Villarreal.
Berita reuni pelatih 49 tahun itu pun mendominasi persiapan Villarreal untuk laga semifinal minggu depan.
Namun Emery menegaskan tidak ingin bicara terlalu banyak soal itu dan hanya ingin fokus membawa timnya lolos pertama kali ke final demi mengamankan tiket Liga Champions musim depan.
Saat ini, Villarreal menempati posisi ketujuh dengan 46 poin, atau berjarak 5 angka dari peringkat keempat.
"Pada level individu, bahkan jika saya masih merasa muda, saya punya riwayat panjang sebagai pelatih," tutur Emery.
"Dan saya terkadang harus menghadapi mantan tim saya, yang telah terjadi sebelumnya dan ini (lawan Arsena) hanyalah kasus lain," tambahnya.
Skorer bisa melihat pernyataan Unai Emery jelang melawan Arsenal lewat video berikut ini:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
VIDEO: Klopp Percaya Diri Liverpool Main di Liga Champions Musim Depan https://t.co/u9qBhHVYwv— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 15, 2021
Berita Arsenal lainnya:
Hasil Slavia Praha vs Arsenal: Lubangi Lawan dengan 4 Peluru, Meriam London Lolos Semifinal
Bernd Leno Mulai Cemas Arsenal Absen di Panggung Eropa Musim Depan