- Meski sudah hampir genap enam tahun meninggal dunia, Ayi Beutik tetap memiliki kenangan tersendiri bagi pencinta Persib Bandung.
- Sang istri, Mia Beutik, pun mengungkapkan kenangannya yang tak terlupakan bersama Ayi Beutik.
- Ia menceritakan mulai dari kisah cinta, klub favorit sang Panglima Viking selain Persib, hingga hobi membaca almarhum.
SKOR.id - Almarhum Ayi Beutik yang semasa hidupnya merupakan Panglima Viking Persib Club, kelompok suporter Persib Bandung, sudah meninggalkan kita semua hampir genap enam tahun.
Mengingat, lelaki bernama asli Ayi Suparman itu meninggal dunia pada 9 Agustus 2014. Namun begitu, kenangan terhadapnya masih begitu membekas di kalangan bobotoh, sebutan pencinta Persib.
Terlebih bagi sang istri yang akrab disapa Mia Beutik. Banyak hal yang masih dirindukannya.
Butuh waktu yang cukup lama baginya untuk menghilangkan kesedihan lantaran kehilangan sosok almarhum.
Skor.id pun mendapatkan kesempatan secara eksklusif untuk mewawancarai perempuan yang kini juga aktif dalam bisnis merchandise itu.
Mia Beutik menceritakan bagaimana kisah cintanya dengan Ayi Beutik, klub favorit sang panglima selain Persib, hingga hobi membaca.
Berbagai kenangan yang tak terlupakan pun diungkapkannya. Untuk lebih lengkapnya, silakan simak dalam video di bawah ini:
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Persib Lainnya:
Legenda Persib Sesalkan Mario Gomez Mundur dari Arema FC
Pelukan dan Jalan Bersama, Cara Pelatih Kiper Persib Bangun Chemistry