- Kompetisi Meiji Yasuda J1 League 2021 sampai pekan kesembilan.
- Tercipta total 25 gol dari sepuluh partai sepanjang pekan lalu.
- Penggawa Hokkaido Consadole Sapporo, Anderson Lopes, memimpin daftar top skor dengan delapan gol.
SKOR.id - Meiji Yasuda J1 League 2021 telah sampai pekan kesembilan. Dari sepuluh partai yang digelar, tercipta total 25 gol.
Laga paling seru terjadi saat F.C.Tokyo menjamu Kawasaki Frontale di Stadion Ajinomoto. Juara bertahan sekaligus pemuncak klasemen sementara, Kawasaki Frontale, masih terlalu tangguh untuk tuan rumah.
Empat gol digelontorkan Kawasaki Frontale, dua di antaranya oleh Akihiro Ienaga di babak pertama.
Kaoru Mitomi menambah keunggulan tim tamu, sebelum Leandro Damiao menutup pesta Kawasaki Frontale, sekaligus menambah koleksi golnya musim.
Dengan tambahan gol tersebut, Leandro Damiao (7 gol) menempel Anderson Lopes (8) dalam daftar top skor sementara Meiji Yasuda J1 League 2021.
Anderson Lopes mengukuhkan diri sebagai pemain paling subur di kompetisi tertinggi Jepang sejauh ini usai membantu timnya, Hokkaido Consadole Sapporo terhindar dari kekalahan melawan Kashima Antlers.
Pesta gol juga terjadi pada duel Sagan Tosu melawan tim juru kunci, Yokohama FC, di mana tuan rumah menggelontorkan tiga gol tak berbalas.
Skor identik terjadi kala Nagoya Grampus menyambangi Oita Trinita. Namun kali ini tim tamu yang keluar sebagai pemenang.
Sementara itu, gol telat Kyogo Furuhashi di menit ke-88 menyelamatkan Vissel Kobe terhindar dari kekalahan melawan Shimizu S-Pulse.
Skorer dapat menyaksikan gol-gol yang tercipta sepanjang matchday kesembilan Meiji Yasuda J1 Leagur melalui video berikut ini:
Para pencinta Liga Jepang bisa menyaksikan pertandingan-pertandingan Meiji Yasuda J1 League musim ini lewat siaran langsung K-Vision di channel MNC Sport dan atau Soccer Channel.
Selain itu, penggemar J.League juga bisa menyaksikan melalui MNC vision (Channel: MNC Sport dan atau Soccer Channel), Vision+ (OTT), dan MNC Play (TV Kabel).
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Bek Borussia Dortmund Bilang Manchester City Tak Seharusnya Dapat Penalti https://t.co/Fjc7MA2BLX— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 15, 2021
Berita Meiji Yasuda J1 League Lainnya:
Nagoya Grampus Cetak Rekor di Meiji Yasuda J1 League
Gamba Osaka Raih Kemenangan Perdana di Meiji Yasuda J1 League