- Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, tidak mau menyalahkan Trent Alexander-Arnold yang blunder kala melawan Real Madrid.
- Liverpool kalah 1-3 dari Real Madrid di leg pertama perempat final Liga Champions.
- Menurut Jurgen Klopp, gol tersebut terjadi atas kesalahan seluruh tim.
SKOR.id - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, memberikan pembelaan terhadap bek Trent Alexander-Arnold saat melakukan blunder melawan Real Madrid.
Liverpool kalah 1-3 dari Real Madrid di leg pertama perempat final di Liga Champions, Rabu (7/4/2021) dini hari WIB.
Salah satu momen yang menjadi sorotan adalah ketika Trent Alexander-Arnold melakukan kesalahan pada babak pertama.
Dirinya gagal mengantisipasi umpan lambung Toni Kroos dengan sundulannya yang justru berhasil dimanfaatkan Marco Asensio untuk mencetak gol di menit ke-36.
Akan tetapi, Jurgen Klopp menganggap hal tersebut bukanlah kesalahan Alexander-Arnold. Tetapi kesalahan seluruh tim atas kinerja yang buruk.
"Saya tidak menyukai permainan kami di babak pertama. Kami tidak melakukan permainan dengan benar, itu adalah kesalahan kami, dan di situlah seharusnya kami dikritik," kata Klopp.
"Pada saat itu Trent melakukan sundulan, tetapi di saat yang lain kami memberi mereka kesempatan untuk menggunakan kecepatan yang mereka miliki."
Skorer dapat menyaksikan wawancara Jurgen Klopp mengenai blunder Trent Alexander-Arnold melalui video berikut:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia
VIDEO: Inter Milan Rilis Jersey Spesial dengan Logo Baru https://t.co/bdyzHWjmYB— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 8, 2021
Berita Liverpool lainnya:
Legenda Liverpool: Trent Alexander-Arnold Terjebak dengan Standarnya Sendiri
Hasil Real Madrid vs Liverpool: Los Blancos Tundukkan The Reds pada Leg Pertama