- Video momen terbaik Davor Suker bersama Real Madrid.
- Pria asal Kroasia tersebut tampil brilian selama membela Los Blancos.
- Suker mencetak banyak gol untuk Real Madrid selama tiga musim.
SKOR.id - Davor Suker menjadi bagian dari generasi emas Kroasia selama tahun 90an. Dia mampu tampil produktif untuk klub maupun negara sepanjang dekade.
Setelah tampil impresif usai mencetak banyak gol dalam lima musim di Sevilla, Suker pindah ke Real Madrid pada 1996.
Bergabung dengan Los Blancos tidak menyurutkan mentalnya.
Suker terus mencetak gol secara teratur seperti yang dia lakukan di Sevilla.
Penyerang Kroasia itu mencetak 29 gol di semua kompetisi selama musim debutnya.
Pada musim yang sama Los Blancos juga dinobatkan sebagai juara LaLiga (Liga Spanyol) dan Liga Champions.
Dia terus mencetak gol saat kesuksesan Liga Champions diraih pada musim berikutnya.
Suker tampil brilian kampanye ketiganya. Ia berhasil mencatat 49 gol dalam 109 penampilan untuk raksasa Spanyol.
Tidak diragukan lagi, Suker menjalani tiga musim yang mengesankan bersama Real Madrid.
Skorer dapat menyaksikan aksi Davor Suker saat masih membela Real Madrid melalui video berikut.
Baca Juga Berita Liga Spanyol Lainnya:
CERITA RAMADAN: Karim Benzema Sahur dengan Susu dan Tiga Buah Kurma, Alhamdulillah
VIDEO: Detik-detik Menegangkan Penalti Real Betis vs Valencia di Final Copa del Rey