- Paris Saint-Germain mendulang poin penuh saat menjamu Lyon, Minggu (19/9/2021).
- Meski sempat tertinggal, Les Parisiens berhasil bangkit membalas dua gol.
- Kini Paris Saint-Germain nyaman di puncak klasemen dengan 18 poin dari enam kali bertanding.
SKOR.id - Mauricio Pochettino tengah berbahagia menyusul kemenangan yang dipetik Paris Saint-Germain (PSG) atas Lyon dalam lanjutan Liga Prancis, Minggu (19/9/2021).
Sempat tertinggal lebih dulu oleh gol Lucas Paqueta di menit ke-54, Paris Saint-Germain akhirnya memastikan kemenangan 2-1 setelah penalti Neymar dan gol telat Mauro Icardi di masa injury time mewarnai comeback tuan rumah.
Mauro Pochettino pun mengakui timnya sempat alami kesulitan, namun ia puas dengan kerja keras para pemain, khususnya setelah mereka tertinggal lebih dulu.
“Kami dalam periode sulit karena kami harus berkembang dengan cara terbaik, dengan sedikit waktu untuk bekerja. Saya sangat senang dengan usaha dan karakter yang kami tunjukkan setelah kemasukan gol di babak kedua,” ucap Pochettino dalam sesi konferensi pers.
“Saya pikir ada beberapa hal bagus. Tentu saya senang dengan usaha yang telah mereka lakukan untuk menghubungkan satu sama lain dengan begitu cepat setelah tak punya banyak waktu untuk bekerja.”
Berkat kemenangan ini, tim ibu kota Prancis nyaman berada di puncak klasemen dengan meraih hasil sempurna di enam laga awal.
Musim ini PSG kedatangan sejumlah pemain besar, sebut saja Achraf Hakimi, Giorgino Wijnaldum, Sergio Ramos, Gianluigi Donnarumma, hingga Lionel Messi.
Pochettino mengaku puas dengan proses adaptasi yang mereka lakukan.
“Mereka berada di tempat yang sangat baik untuk saling mengenal dan membuat hubungan,” imbuh pelatih asal Argentina ini.
“Saya sangat senang karena hari ini adalah kemenangan yang sangat bagus.”
Reaksi Mauricio Pochettino setelah kemenangan PSG atas Lyon dapat disaksikan melalui video berikut ini:
10 Pemain yang Lebih Bersinar usai Selamat dari Cedera Mengerikan: Ada Xavi, Totti, dan Luke Shaw https://t.co/i353uV8lHg— SKOR.id (@skorindonesia) September 21, 2021
Berita Video lainnya