- Marcos Senna adalah salah satu pemain yang ikut membawa Spanyol juara Piala Eropa 2008.
- Marcos Senna menyebut laga kontra Italia di perempat final sebagai laga tersulit.
- Spanyol mengalahkan Italia setelah melalui babak adu penalti yang berakhir 4-2.
SKOR.id - Berikut ini adalah cuplikan wawancara mantan gelandang timnas Spanyol, Marcos Senna yang menjadi bagian dari skuad Piala Eropa 2008.
Marcos Senna adalah salah satu pemain yang turut mengantarkan Spanyol ke tangga juara Euro 2008.
Dari sekian banyak pertandingan yang dijalani, Marcos Senna menyebut laga kontra Italia di perempat final sebagai yang terberat.
"Saya ingat (melawan Italia) adalah pertandingan terberat karena pada laga ini kami tidak bisa mencetak gol, tidak seperti pertandingan-pertandingan sebelumnya," kata Senna.
"Kami merasa lebih baik dibandingkan dengan mereka, tetapi kami tidak bisa mencetak gol dan akhirnya berlanjut ke babak adu penalti," imbuhnya.
Spanyol pun akhirnya keluar sebagai juara setelah memenangkan adu penalti atas Italia dengan skor 4-2.
Marcos Senna yang menjadi salah satu algojo mengatakan bahwa pada saat itu dirinya merasa gugup.
"Saya mengambil penalti. Pada saat itu saya merasa gugup seperti yang lainnya, bohong jika ada yang mengatakan tidak gugup," tutur Senna.
"Tapi saya sudah menyiapkan itu sejak hari sebelumnya, jadi saya tahu ke arah mana saya harus menendang," ia melanjutkan.
Skorer bisa menyaksikan wawancara Marcos Senna yang membahas laga kontra Italia di perempat final Piala Eropa 2008 dalam video berikut ini:
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Pelatih Belgia Puas Bisa Singkirkan Juara Bertahan Piala Eropa https://t.co/3Jlf3aE4fo— SKOR.id (@skorindonesia) June 28, 2021
Video-video Menarik Lainnya:
VIDEO: Gagal Ulangi Prestasi 2016, Pelatih Timnas Wales Angkat Bicara