- Video Lucas Leiva mengumumkan pensiun dari sepak bola di usia 36.
- Dia mengikuti saran yang diberikan dokter untuk gantung sepatu menyusul kondisi kesehatannya.
- Lucas Leiva membela Liverpool selama 10 tahun dari 2007 sampai 2017.
SKOR.id - Video Lucas Leiva mengumumkan pensiun dari sepak bola profesional karena kondisi jantung yang dialaminya pada usia 36.
Eks gelandang Liverpool ini membuat pengumuman tersebut dalam sebuah konferensi pers yang diwarnai air mata beberapa waktu lalu. Lucas Leiva mengatakan keputusan berat ini diambil karena mengutamakan kesehatan.
Keputusan ini diambil setelah Lucas Leiva mendapat saran medis untuk gantung sepatu menyusul serangkaian tes atas masalah yang diketahui saat pramusim bersama klub masa kecilnya, Gremio, pada Desember lalu.
"Ini periode yang sulit. Saya rasa ini pertama kalinya saya menangis karena masalah ini," kata Lucas dalam jumpa pers.
"Tapi saya hanya dapat berterima kasih. Saya berakhir di tempat yang saya inginkan, bukan seperti yang saya inginkan. Saya yakin siklus baru akan dimulai. Saya memiliki banyak harapan ini bisa berubah, namun tidak terjadi. Kesehatan saya yang utama."
Pengumuman ini sekaligus mengakhiri karier cemerlang Lucas Leiva, yang mencatat 247 penampilan di Liga Inggris selama 10 tahun membela Liverpool, mencetak satu hol.
Dia dijual ke klub Liga Italia, Lazio, pada 2017 dengan mahar 5 juta pound dan bermain di ibu kotrak sampai kontraknya berakhir di musim panas.
Lucas Leiva kemudian melanjutkan karier ke klub masa kecilnya, Gremio, klub yang pernah dia bela antara 2005 dan 2007, sebelum hengkang ke Liverpool pada usia 20.
Presiden klub, Alberto Guerra, juga berbicara mengenai pengumuman sang gelandang.
"Saya telah menyiapkan pidato yang indah, tapi saya tidak tahu apakah mampu mengatakan semuanya," tutur Guerra.
"Saya ingin memberikan selamat atas karier Anda. Saya sangat senang Anda akan melanjutkan kehidupan normal. Saya ingin mewakili Gremistas bahwa hanya sedikit yang mewkaili kami seperti Anda.
"Itulah mengapa begitu banyak orang tergerak oleh momen ini. Anda adalah pemimpin hebat di ruang ganti yang kami semua hormati."
Dokter Marcio Dornelles mengatakan Lucas Leiva memiliki jaringan parut di miokardium (bagian tengah jantungnya) dan menyarankan untuk menghentikan aktivitas tinggi seperti bermain sepak bola karena dapat menimbulkan risiko kesehatan yang serius.
Simak konferensi pers Lucas Leiva saat mengumumkan pensiun dari sepak bola melalui video di bawah ini: