- Mobile Legends: Bang Bang kembali melakukan optimalisasi pada game-nya.
- Pada pembaharuan kali ini terdapat beberapa fitur yang dinilai mampu meningkatkan peforma permainan.
- Terdapat 5 fitur baru yang hadir pada pembaharuan kali ini.
SKOR.id - Mobile Legends: Bang Bang terus melakukan optimalisasi pada game-nya.
Pada update terbaru kali ini Mobile Legends menghadirkan fitur yang mampu mengurangi permasalahan storage yang sering ditemui pemain.
Pada perbaikan masalah ruang penyimpanan kali ini Mobile Legends memberikan akses kepada pemain untuk menghapus junk file yang tersimpan pada memori.
Tidak hanya permasalahan ruang penyimpanan, namun pada proses download resource awal Mobile Legends juga memberikan akses untuk pemain dapat memilih unduhan mana yang lebih diprioritaskan.
Berikut ini daftar pembaharuan fitur Mobile Legends:
1. Mode Grafik Ultra
Kali ini Mobile Legends telah membuka mode grafis ultra ke dalam permainan.
2. Optimalisasi Ruang Penyimpanan
Mobile Legends akan memberikan akses kepada pemain untuk menghapus file sampah yang sering memenuhi ruang penyimpanan perangkat.
Untuk menggunakan fitur ini ada pada menu pengaturan kemudian pilih Network Test & Resource Check.
3. Optimalisasi Download Resource
Dengan fitur ini pemain dapat menyesuaikan urutan download resource sesuai keinginan pemain.
4. Loading Interface Lebih Smooth
Pada pembaharuan ini Mobile Legends mengklaim bahwa loading interface mereka akan lebih halus dari sebelumnya.
5. Optimalisasi Masalah Koneksi
Pada pembaharuan ini pemain yang mengalami putus koneksi dan harus keluar dari game akan langsung kembali ke posisi terakhir mereka keluar sebelumnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Esports Star Indonesia Season 2 Akan Segera Hadir https://t.co/lfWPtG6Iae— SKOR.id (@skorindonesia) July 6, 2021
Berita Mobile Legends lainnya: