- Timnas Indonesia menunjukkan performa positif pada dua laga awal Piala AFF 2020.
- Timnas Indonesia menang atas Kamboja dan Laos.
- Sedangkan Timnas Vietnam juga meraih kemenangan dalam dua pertandingan.
SKOR.id - Berikut ini adalah video kompilasi gol timnas Indonesia dan Vietnam di turnamen Piala AFF 2020.
Timnas Indonesia telah tampil dalam dua pertandingan di ajang Piala AFF 2020 yang digelar di Singapura.
Pada pertandingan pertama di Grup B Piala AFF 2020, timnas Indonesia menang 4-2 atas Kamboja.
Empat gol timnas Indonesia dicetak oleh Rachmat Irianto (4',33'), Evan Dimas (17'), dan Ramai Rumakiek (54').
Sementara dua gol balasan Kamboja dicetak oleh Yue Safy (37') dan Prak Mony Udom (60').
Tren positif kembali berlanjut pada pertandingan kedua timnas Indonesia di Grup B Piala AFF 2020.
Tampil menghadapi Laos Indonesia meraih kemenangan telak dengan skor 5-1.
Kalima gol Indonesia dicetak oleh Asnawi Mangkualam (23'-pen), Irfan Jaya (34'), Witan Sulaeman (56'), Ezra Walian (77'), dan Evan Dimas (84').
Gol satu-satunya yang dicetak Laos diceploskan oleh Kydavone Souvanny pada menit ke-41.
Sementara itu, Vietnam juga meraih dua kemenangan dalam dua pertandingan di Grup B.
Laga perdana melawan Laos berhasil mereka menangkan dengan skor 2-0 berkat kol Nguyen Cong Phuong (26'), dan Pan Van Duc (55').
Sedangkan pada laga kedua melawan Malaysia mereka menang 3-0, gol dicetak oleh, Nguyen Quang Hai (32'), Nguyen Cong Phuong (36'), dan Nguyen Hoang Duc (89').
Selanjutnya timnas Indonesia akan berhadapan dengan Vietnam pada pertandingan ketiga, Rabu (15/12/2021).
Skorer dapat menyaksikan kompilasi gol timnas Indonesia dan Vietnam di Piala AFF 2020 sejauh ini, melalui video berikut:
Timnas Indonesia:
Timnas Vietnam:
Hasil Ulang Undian 16 Besar Liga Champions: Lionel Messi Bertemu Real Madridhttps://t.co/BXxZONbEch— SKOR.id (@skorindonesia) December 13, 2021
Berita Video Lainnya:
VIDEO: Cuplikan Laga Barcelona Femeni Pecundangi Real Madrid 1-3 di El Clasico
VIDEO: Highlights Filipina Menang Setengah Lusin Gol Lebih atas Timor Leste