- Olympique Marseille menang 2-1 atas PSG di babak 16 besar Piala Prancis (9/2/2023).
- Ini kemenangan pertama Marseille atas Paris Saint-Germain di kandang sejak terakhir 2011 lalu.
- Momen-momen penting dalam laga Marseille kontra PSG bisa disaksikan lewat video pada akhir artikel ini.
SKOR.id - Berikut ini cuplikan video beberapa momen penting yang terjadi saat Olympique Marseille mengalahkan PSG.
Langkah Paris Saint-Germain di ajang Piala Prancis terhenti di babak 16 besar usai kalah dari Marseille (9/2/2023).
Bermain di Stadion Velodrome, markas dari Marseille, PSG kebobolan pada menit ke-31 lewat eksekusi penalti Alexis Sanchez.
Les Parisiens sukses menyamakan kedudukan di penghujung babak pertama melalui sundulan Sergio Ramos, memanfaatkan tendangan pojok dari Neymar.
Gol penentu kemenangan Les Phoceens (julukan Marseille) tercipta berkat tendangan keras kaki kiri Ruslan Malinovskyi pada menit ke-57.
Kemenangan tipis ini mengantarkan pasukan Igor Tudor melangkah ke babak 8 besar, berhadapan dengan Annecy.
Pertandingan babak perempat final Piala Prancis antara Marseille kontra Annecy dijadwalkan berlangsung pada 1 Maret 2023 mendatang.
Sementara itu, hasil ini merupakan kemenangan bersejarah bagi Marseille lantaran mereka sudah lama tidak mengalahkan PSG di kandang sendiri.
Ya, terakhir kali mereka menang atas Paris Saint-Germain di Stadion Velodrome adalah tahun 2011 silam di ajang Ligue 1.
Skorer dapat menyaksikan kemenangan bersejarah Olympique Marseille atas PSG lewat video berikut ini:
Berita Video Lainnya:
VIDEO: Roberto Carlos Kenang Hubungan Luar Biasa dengan David Beckham di Real Madrid
VIDEO: Vincent Kompany Sebut Situasi Manchester City Tak Nyaman Dilihat