- Real Madrid akan tandang menghadapi Getafe dalam lanjutan Liga Spanyol, Minggu (2/1/2022) malam WIB.
- Salah satu momen terbaik Real Madrid lawan Getafe terjadi pada 2011 silam.
- Ketika itu, Mesut Ozil mencetak gol mengesankan dalam kemenangan 3-1.
SKOR.id - Real Madrid akan menghadapi Getafe dalam lanjutan Liga Spanyol, Minggu (2/1/2022) malam ini WIB.
Los Merengues yang memimpin klasemen sementara Liga Spanyol 2021-2022 akan tandang ke Stadion Coliseum Alfonso Perez untuk laga pekan ke-20 ini.
Dalam sejarah menghadapi Getafe, ada salah satu gol yang dapat dikategorikan terbaik yang pernah ditorehkan Real Madrid.
Gol tersebut diciptakan oleh Mesut Ozil pada 2011. Tepatnya juga pada laga awal tahun, 3 Januari 2011.
Saat itu, di Stadion Coliseum Alfonso Perez, Mesut Ozil mencetak gol tersebut pada menit ke-18 setelah memanfaatkan assist Angel Di Maria.
Itu merupakan gol kedua Real Madrid dalam pertandingan tersebut. Real Madrid yang saat itu di bawah kepelatihan Jose Mourinho, menang 3-1.
Gol tersebut tercipta memang tidak dengan aksi yang atraktif. Namun, menjadi gol yang sangat mengesankan karena memperlihatkan kemampuan individu playmaker yang kini memperkuat Fenerbahce.
Perpaduan antara kecerdikan, kecepatan membawa bola, kemampuan menerobos pertahanan lawan, dengan ketenangan sang pemain.
Momen terbaiknya terjadi saat Mesut Ozil dengan tenang dan cerdik menggeser bola di kakinya pada momen kiper Getafe mencoba menghentikannya.
Skorer dapat melihat aksi Mesut Ozil saat mencetak gol lawal Getafe melalui video di bawah ini:
PUBG: New State Bakal Hadirkan Map Baru di Tahun 2022
Klik link untuk baca https://t.co/ZsS6hH22Cb— SKOR.id (@skorindonesia) January 2, 2022
Berita Video Lainnya:
VIDEO: Melihat Momen-momen Terbaik Lionel Messi di 5 Bulan Pertamanya bersama Paris Saint-Germain
VIDEO: Deretan Gol Terbaik Piala AFF 2020
VIDEO: Bekuk Burnley, Ralf Rangnick Sebut Manchester United Suguhkan Performa Terbaik