- Hubungan antara Rusia dan Ukraina sedang memanas.
- Hal tersebut ternyata berpengaruh terhadap mental pemain bola.
- Pep Guardiola bicara masalah mental Oleksandr Zinchenko yang berasal dari Ukraina.
SKOR.id - Pep Guardiola dan Manchester City memiliki pemain asal Ukraina. Dia adalah Oleksandr Zinchenko.
Konflik antara Rusia dan Ukraina belakangan ini membuat segenap masyarakat dunia prihatin.
Dilansir dari Dugout, hal tersebut ternyata berimbas juga pada mental pesepak bola asal negara tersebut.
Salah satu yang sedang jadi sorotan adalah Oleksandr Zinchenko, bek kiri milik Manchester City.
Laporan menyebut jika pemain berusia 25 tahun tersebut sangat khawatir dengan apa yang sedang terjadi di negaranya.
Namun secara pribadi dan atas nama klub, Pep Guardiola berjanji akan memberikan dukungan terhadap pemain kesayangannya itu, terutama soal mental dan psikologis.
"Zinchenko tentu sangat khawatir. Apa yang akan kita rasakan jika negara tempat kita lahir, tempat tinggal keluarga kita diserang dan membuat warga tidak bersalah meninggal," kata Pep Guardiola.
"Jadi saya rasa, dia merasakan hal tersebut dan klub akan selalu berada di dekatnya. Karena tentu saja dia butuh dukungan dari kita semua."
Menurut Pep Guardiola, Manchester City dibangun dari hubungan baik antara sejumlah pemain dari berbagai belahan dunia.
Jadi jika ada satu di antara mereka yang sedang terluka, maka yang lainnya akan berusaha meminimalisir sakit akibat luka yang diderita.
"Kami adalah manusia-manusia yang hidup bersama jadi, jika negara salah satu dari kami diserang. Dia tahu bahkan kami di sini, bersama mereka," tambahnya.
Skorer bisa menyaksikan komentar Pep Guardiola tersebut melalui tayangan di bawah ini:
Berita Liga Inggris lainnya:
Kisruh Rebutan Ban Kapten Manchester United, antara Cristiano Ronaldo dan Harry Maguire
Antonio Conte Ramalkan Laga Manchester City vs Tottenham Hotspur Bakal Sulit