- Barcelona kalah dari Atletico Madrid dalam lanjutan Liga Spanyol, Minggu (3/10/2021).
- Barcelona kalah dengan skor 0-2 dari tetangga Real Madrid tersebut.
- Bek dan pelatih Blaugrana mengakui mereka tidak mampu menembus gawang Atletico Madrid.
SKOR.id - Berikut ini adalah cuplikan wawancara bek dan pelatih Barcelona seusai laga kontra Atletico Madrid.
Barcelona gagal mendapatkan poin ketika bertandang ke markas Atletico Madrid dalam lanjutan Liga Spanyol.
Dalam laga yang dihelat pada Minggu (3/10/2021) itu, Tim Katalan menyerah dengan skor dua gol tanpa balas.
Gerard Pique merasa permainan timnya sudah baik sepanjang laga, namun ia mengakui Barca tidak mampu mencetak gol.
"Kami mencoba mencari mereka, saya pikir kami bermain bagus pada babak pertama, begitu juga pada babak kedua. Namun itu tidak cukup untuk mencetak gol," kata Pique.
Senada dengan Gerard Pique, Ronald Koeman juga menyadari jika tim besutannya tidak mampu menjebol gawang Atletico Madrid.
"Setidaknya kami menguasai permainan, kami sabar, dan kami menciptakan peluang yang bagus untuk membalikkan permainan," ujar Koeman.
"Kami menguasai permainan dan kami tahu ini akan terjadi sebelum pertandingan, tapi sulit membuat banyak peluang melawan tim yang pertahanannya sangat bagus," imbuhnya.
Kekalahan dari Atletico Madrid membuat Barcelona tertahan di posisi kesembilan klasemen sementara.
Skorer dapat menyaksikan cuplikan wawancara tersebut melalui tayangan berikut ini:
Geser RRQ Alberttt, ONIC Butsss Sabet Gelar MVP Regular Season MPL Indonesia Season 8 https://t.co/NdsLT3RaG9— SKOR.id (@skorindonesia) October 4, 2021
Berita Video Lainnya:
VIDEO: Mauricio Pochettino Mengaku Kecewa PSG Takluk dari Rennes
VIDEO: Cetak Gol Pertama di Liga Inggris, Timo Werner Dapat Wejangan dari Thomas Tuchel