- Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, bicara soal persiapan timnya jelang musim 2021-2022.
- Belum hadirnya pemain yang baru saja berlaga di Euro dan Copa America membuat Klopp punya kesempatan menjajal pemain muda.
- Klopp menegaskan bahwa Liverpool sudah siap mengarungi musim baru.
SKOR.id - Berikut ini adalah cuplikan wawancara pelatih Liverpool, Jurgen Klopp soal pramusim 2021-2022.
Liverpool memiliki berbagai agenda dalam rangka menyambut musim kompetisi 2021-2022 yang akan segera bergulir.
Selain latihan rutin, Mohamed Salah dan kawan-kawab juga telah mengadakan uji coba menghadapi Wacker Innsbruck dan Stuttgart.
Liverpool bermain imbang 1-1 menghadapi dua klub tersebut dalam duel mini selama 30 menit per tim.
Mengenai pramusim kali ini, Jurgen Klopp memanfaatkan momen belum hadirnya beberapa pemain untuk menjajal kualitas pemain muda.
Seperti diketahui, beberapa penggawa Liverpool baru saja berjuang membela negaranya di ajang Euro 2020 dan Copa America 2021.
"Ini adalah tim besar, gabungan para pemain muda dan pemain-pemain berpengalaman. Itu yang kami butuhkan," tutur sang pelatih.
"Pemain-pemain dari Copa dan Euro belum ada di sini. Mereka layak liburan, tapi kami mencoba memanfaatkan waktu ini sebaik mungkin untuk membawa pemain muda lebih dekat ke tim utama," ujar Klopp.
"Jujur saya sangat senang bisa kembali, itu liburan yang indah. Sekarang kami di sini, penuh energi, dan siap," imbuhnya.
Skorer bisa menyaksikan secara lengkap wawancara Jurgen Klopp dalam video berikut ini:
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Efek Boaz Solossa, Bek Borneo FC Lebih Semangat Bicara Target di Liga 1#BoazSolossa #Boaz #Bochi #BorneoFC #Liga1https://t.co/TEn6AHB1lM— SKOR.id (@skorindonesia) July 22, 2021
Berita Liverpool Lainnya:
Demi Saul Niguez, Liverpool Tawarkan Sang Kapten ke Atletico Madrid
VIDEO: Intip Latihan Pramusim Liverpool bersama Konate, Van Dijk dan Salah