- Pelatih Chelsea, Graham Potter, mengomentari debut Joao Felix yang berujung kartu merah.
- Graham Potter kembali gagal mempersembahkan kemenangan, setelah Chelsea ditekuk Fulham 1-2.
- Graham Potter menyebut Joao Felix bisa mengambil pelajaran dari apa yang sudah terjadi.
SKOR.id - Pelatih Chelsea, Graham Potter, memberikan komentar terkait debut Joao Felix bersama timnya yang berujung kartu merah.
Joao Felix tampil pada pertandingan antara Fulham vs Chelsea di ajang Liga Inggris 2022-2023.
Joao Felix justru mendapatkan kartu merah pada menit ke-58, setelah melakukan pelanggaran keras terhadap Kenny Tete.
Akibatnya, pemain asal Portugal itu harus diusir dari lapangan, dan mendapat hukuman larangan tampil dalam tiga laga.
Lebih buruknya lagi, Chelsea harus kembali menelan kekalahan, setelah ditekuk Fulham 1-2.
Seusai pertandingan Graham Potter menyebutkan laga ini bisa menjadi pembelajaran, apalagi Joao Felix masih muda.
"Selalu ada banyak momen pembelajara, maksud saya, seperti yang saya bilang, Joao Felix adalah pemain muda," ujar Potter.
"Ia pemain top, Anda bisa melihat kualitasnya, Anda melihat apa yang ia hadir kan ke dalam pertandingan," ujar Potter menambahkan.
Potter juga membela, bahwa Felix tak bermaksud buruk ketika melakukan tekel kepada Kenny Tete.
"Saya tidak berpikur keburukan dari challenge tersebut, ada sedikt, tentu saja," ujar Potter.
"Kemudian wasit membuat keputusan," ujar Potter menambahkan.
Skorer dapat menyaksikan video wawancara Graham Potter melaui tayangan ini.
Berita Video Lainnya:
VIDEO: Mohamed Elneny Optimistis Menang lawan Tottenham Hotspur