- Berikut ini video komentar Erik Ten Hag tentang era Liverpool FC dan Manchester Ci.
- Liverpool FC dan Manchester City sama-sama mendominasi Liga Inggris dalam lima tahun terakhir.
- Manchester United akan betandang ke markas Liverpool akhir pekan ini.
SKOR.id - Video pelatih Manchester United, Erik Ten Hag bantah Liverpool FC dan Manchester City sudah berada di akhir era.
Liverpool dan Manchester City mendominas Liga Inggris dalam lima tahin terakhir.
Keduanya telah menaikkan standar level Liga Inggris, dengan kedua klub bersama-sama mencapai lebih dari 90 poin dalam enam kesempatan terpisah dalam lima tahun terakhir.
Itulah yang membuat tugas Erik Ten Hag begitu sulit ketika dia mengambil alih Old Trafford musim panas lalu dan hanya menggarisbawahi betapa impresifnya musim ini bagi Manchester United sejauh ini.
Setan Merah saat ini unggul sepuluh poin dari Liverpool di liga dan, tidak seperti Manchester City atau Liverpool, telah meraih trofi musim ini, sementara mereka masih berjuang di tiga kompetisi saat memasuki bulan Maret.
Keberhasilan Manchester United, dan Arsenal (pemimpin klasemen), telah menyebabkan status quo telah bergeser di puncak sepak bola Inggris. Namun, Erik Ten Hag belum sampai pada kesimpulan itu.
"Tidak. Kami masih menjalani musim. Itu selalu sebuah pola, tidak pernah selalu begitu konsisten dengan cara seperti ini (menunjuk ke atas)," ketika ditanya soal akhir era Liverpool dan Manchester City.
"Saya yakin Liverpool memiliki manajemen yang sangat bagus, filosofi bermain yang sangat bagus, dan strategi yang sangat bagus. Jadi tidak, saya merasa tidak demikian," pelatih asal Belanda itu melanjutkan.
"Kami sadar akan hal itu, tapi sekali lagi, kami tidak membicarakan klub lain. Kami berbicara tentang kami dan saya pikir kami berada di arah yang baik, dan dengan filosofi, strategi, dan budaya kami, kami harus terus membuat kemajuan. Ini semua tentang itu," dia menambahka .
Manchester United selanjutnya dapat menguji kekuatan mereka melawan Liverpool akhir pekan ini. Sang juara Piala Carabao akan menuju ke Anfield dengan target meraih tiga poin.
Erik Ten Hag mencatat kemenangan pertamanya di Old Trafford ketika Manchester United melawan Liverpool pada Agustus, dan sejak itu mereka mengalahkan Arsenal, Tottenham Hotspur, Manchester City, dan Barcelona di kandang musim ini.
Skorer dapat menyaksikan komentar Erik ten Hag soal era Liverpool dan Manchester City melalui video berikut: