- Zinedine Zidane adalah salah satu dari sekian nama tenar yang pernah menghuni skuad timnas Prancis.
- Zinedine Zidane dua kali angkat trofi bersama Prancis di Piala Dunia 1998 dan Piala Eropa 2000.
- Eks pemain Real Madrid itu juga menjadi pahlawan Prancis lolos ke final Piala Dunia 2006.
SKOR.id - Berikut ini adalah cuplikan video Zinedine Zidane yang membawa Prancis ke final Piala Dunia 2006.
Zinedine Zidane adalah salah satu dari sekian nama tenar yang pernah menghuni skuad timnas Prancis.
Zinedine Zidane memulai karier internasionalnya bersama timnas Prancis pada 17 Agustus 1994 silam.
Kala itu, Zinedine Zidane yang masuk sebagai pengganti berhasil memborong dua gol ke gawang Republik Ceko pada laga uji coba.
Sejak saat itu, Zinedine Zidane terus mendapatkan tempat reguler di lini tengah tim Ayam Jantan.
Pria yang identik dengan kepala plontos itu dua kali mengangkat gelar juara bersama Prancis di Piala Dunia 1998 dan Piala Eropa 2000.
Enam tahun berselang, Zidane hampir meraih gelar ketiganya bersama Les Bleus di Piala Dunia 2006.
Zinedine Zidane menjadi pahlawan yang membawa negaranya tampil di partai puncak lewat eksekusi penalti ke gawang Portugal di semifinal.
Akan tetapi, Prancis gagal menjadi juara setelah kalah lewat adu penalti dengan skor 3-5 dari Italia.
Skorer bisa menyaksikan gol Zinedine Zidane untuk Prancis ke gawang Portugal di semifinal Piala Dunia 2006 melalui video berikut ini:
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kalah dari Republik Ceko, Georginio Wijnaldum Ungkap Kekurangan Belanda https://t.co/FZ6E11u0Ef— SKOR.id (@skorindonesia) June 27, 2021
Video-video Menarik Lainnya:
VIDEO: Gelar Copa del Rey Pertama Real Madrid Lawan Barcelona