- Berikut ini video pernyataan kiper timnas Brasil, Ederson, tentang Pep Guardiola sebagai kandidat pelatih Tim Samba.
- Ederson menyatakan dirinya pernah membahas tentang kemungkinan Pep melatih timnas Brasil.
- Ederson merupakan kiper utama Manchester City asuhan Pep Guardiola.
SKOR.id - Brasil saat ini belum memiliki pelatih tetap. Sejak kepergian Tite dari kursi kepelatihan, jabatan arsitek Tim Samba diberikan kepada Ramon Menezes sebagai pelatih sementara.
Seiring dengan itu pula, isu siapa pelatih Brasil selanjutnya pun muncul ke permukaan. Sejumlah nama dikaitkan dengan timnas Brasil. Termasuk pelatih Manchester City, Pep Guardiola.
Nama Pep Guardiola dan pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, menjadi dua nama yang dikaitkan untuk menangani Neymar dan kawan-kawan.
Terkait hal ini, Ederson yang merupakan kiper timnas Brasil dan juga kiper Manchester City, mengakui bahwa dirinya juga sempat membicarakan kemungkinan itu kepada Pep Guardiola.
"Saya sudah pernah berbincang dengannya (Pep Guardiola) tentang itu, tentang menjadi pelatih Brasil. Tapi, dia bilang tidak mungkin terjadi," kata Ederson.
"Karena dia punya kontrak dengan Manchester City dan dia baru-baru ini memperpanjang kontraknya untuk dua musim lagi. Dia bilang tidak ada kemungkinan untuk melatih timnas Brasil," Ederson menambahkan.
Menurut Ederson, dirinya dan rekan-rekannya di timnas Brasil menunggu datangnya pelatih baru untuk menangani mereka sesegera mungkin. "Saya tidak sabar menunggu," kata Ederson lagi.
Ederson menambahkan bahwa selama ini sudah banyak yang berbicara soal siapa pelatih baru Brasil nanti.
Seperti tentang pertanyaan apakah pelatih Brasil itu asal Brasil atau pelatih asing.
"Jadi, kami semua perlu menunggu sampai keputusan akhir," Ederson menegaskan.
Sedangkan terkait Pep Guardiola, Ederson menyatakan bahwa kemungkinan itu memang sulit terjadi selama Pep Guardiola masih memiliki ikatan kontrak dengan Manchester City.
"Pertama, saya pikir dia (Pep Guardiola) membutuhkan waktu. Karena saya meyakini bahwa setiap pelatih perlu diberikan waktu untuk bekerja dengan ide-idenya dan waktu yang dibutuhkan," Ederson menambahkan.
Itu pula yang terjadi di Manchester City. Dan, menurut Ederson ini juga berlaku bagi hampir semua pelatih. Menangani klub dan melatih timnas tentu memiliki perbedaan yang jauh.
Skorer dapat menyimak pernyataan Ederson saat mengomentari isu Pep Guardiola yang sempat disebut-sebut sebagai calon pelatih timnas Brasil melalui video di bawah ini: