- Bek Brighton, Ben White, mendapat panggilan masuk ke tim nasional Inggris.
- Ben White dipanggil ke timnas Inggris dalam rangka persiapan menghadapi Piala Eropa 2020.
- Ben White mengaku sempat menangis selama satu jam.
SKOR.id - Pemain Brighton & Hove Albion, Ben White, mendapat kesempatan untuk membela tim nasional Inggris.
Nama Ben White termasuk dalam skuad timnas Inggris yang sedang diuji sebelum digelarnya ajang Piala Eropa 2020.
Meski gagal membawa Brighton ke papan tengah, permainan Ben White dinilai layak untuk diberikan kesempatan di timnas Inggris oleh pelatih, Gareth Southgate.
Bersama Brighton, pemain bernama lengkap Benjamin William White itu tampil menjadi andalan di lini belakang.
Ben White bermain dalam 39 pertandingan di semua kompetisi bersama Brighton pada musim 2020-2021.
Pemain berusia 23 tahun itu juga sempat menjalani musim yang cukup gemilang bersama Leeds United sebagai pemain pinjaman.
Kini kesempatan untuk unjuk gigi diberikan kepada Ben White, setelah ia menjadi salah satu dari 33 pemain yang dipanggil ke skuad sementara Inggris.
Mendapat kesempatan seperti itu, Ben White mengaku awalnya tak percaya, hingga ia bertanya ke direktur teknik, Dan Ashworth.
Bahkan, jebolan akademi Brighton itu mengaku sempat terduduk dan menangis selama satu jam.
"Jelas saya berbicara kepada Dan (Ashworth) dan dia mengatakan kepada saya saat saya pergi dan jelas itu semua tak bisa dipercaya. Saya lalu mengambil telefon dan menelfon ibu saya" ujar Ben White.
"Saya duduk, menangis, ibu saya menangis, ayah dan Helen saudari saya juga di sana. Saya hanya bisa terduduk dan menangis selama sekitar satu jam," ujar Ben White menambahkan.
Skorer dapat menyaksikan pernyataan Ben White selengkapnya melalui tayangan video Dugout berikut ini:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Khaby Lame Ajak Bintang Juventus Angkat Mjolnir, Palu Milik Thor https://t.co/3C3oGnnFiF— SKOR.id (@skorindonesia) May 28, 2021
Berita Video Dugout Lainnya:
VIDEO: Kampanye Nirkalah Manchester City di Liga Champions 2020-2021
VIDEO: Kalah di Liga Europa, Solskjaer Sebut Manchester United Tidak Sukses Musim Ini