- Sederet pemain Manchester City juga memainkan debut spektakuler.
- Musim ini, Erling Haaland merasakan debut gemilang saat mencetak brace kontra West Ham United.
- Sebelumnya ada Sergio Aguero, Samir Nasri, dan banyak lagi juga melakukan debut indah bersama Man City.
SKOR.id - Mengingat kembali aksi-aksi mantan pemain Manchester City saat melakukan debut gemilang di Liga Inggris.
Pada pekan pertama Liga Inggris 2022-2023, Erling Haaland memainkan debut sempurna bersama Manchester City.
Penyerang Norwegia mencetak dua gol dalam kemenangan 2-0 timnya atas West Ham United di Stadion Etihad.
Haaland membuat gol pertamanya pada menit ke-36 dari titik penalti. Sementara gol keduanya tercipta pada menit ke-65, berkat assist Kevin de Bruyne.
Penampilan mantan penyerang Borussia Dortmund itu sekaligus menjadi jawaban atas kritik yang didapatnya saat pramusim Man City.
Selain Haaland, ada deretan bintang yang juga merasakan debut impian bersama The Citizens di Liga Inggris.
Sebut saja Sergio Aguero pada 2011. Penyerang Argentina itu tidak hanya mencetak dua gol tapi juga membukukan satu assist.
Debut mengesankan itu dialami Aguero setelah menjadi pemain pengganti saat Man City menang 4-0 atas Swansea.
Sebelumnya, juga ada Shaun Wright-Phillips pada 2004 yang mencetak brace saat debut di Liga Inggris melawan Sunderland.
Lalu Samir Nasri yang memainkan debutnya bersama Man City pada 28 Agustus 2011, kontra Tottenham Hotspur.
Di pertandingan tersebut, pemain Prancis itu mencetak tiga assist saat Man City menang 5-1 atas Spurs.
Winger asal Zimbabwe, Benjani juga salah satu debutan gemilang Man City saat menang 2-1 atas Manchester United. Ia mencetak gol penentu kemenangan di laga derbi itu.
Skorer bisa menyaksikan aksi-aksi debutan gemilang Manchester City dalam video di bawah ini:
Berita Liga Inggris Lainnya:
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditahan, Duo Manchester Beda Nasib
Manchester United 1-2 Brighton: Erik ten Hag Jelaskan Alasan Cadangkan Cristiano Ronaldo