- Video debut sempurna Xabi Alonso sebagi pelatih Bayer Leverkusen.
- Xabi Alonso membawa Bayer Leverkusen menang 4-0 atas Schalke 04 dalam debut kepelatihannya di level atas.
- Alonso ditunjuk pekan lalu setelah Leverkusen memecat Gerardo Seoane.
SKOR.id - Video debut sempurna Xabi Alonso sebagi pelatih Bayer Leverkusen.
Xabi Alonso membawa Bayer Leverkusen menang 4-0 atas Schalke 04 dalam debut kepelatihannya di level atas.
Usai pertandingan, juru taktik asal Spanyol tersebut merasa puas dengan performa yang ditunjukan timnya.
"Saya sangat puas. Kami ingin memainkan permainan yang bagus dan saya pikir para pemain menikmatinya," kata Alonso, yang hanya memiliki waktu dua hari untuk bekerja dengan tim.
"Saya puas, tapi ini hanya satu pertandingan, kami harus terus melaju. Kami harus bekerja keras setiap hari," Alonso menambahkan.
Moussa Diaby mencetak satu gol dan membuat dua assist untuk Leverkusen untuk keluar dari zona degradasi dengan kemenangan liga pertamanya sejak akhir Agustus.
Alonso ditunjuk pekan lalu setelah Leverkusen memecat Gerardo Seoane, usai kekalahan 0-2 dari FC Porto di Liga Champions malam sebelumnya.
Para pemain Leverkusen jelas ingin membuat pelatih baru mereka terkesan pada laga debutnya.
Dan Alonso sangat terlibat di pinggir lapangan. Sky TV menghitung dia hanya duduk selama 114 detik selama pertandingan melawan Schalke.
Skorer dapat menuaksikan tayanga debut Xabi Alonso sebagai pelatih Bayer Leverkusen melalui video berikut:
Baca Juga Berita Sepak Bola Internasional Lainnya:
Inter Miami Targetkan Cristiano Ronaldo di Bursa Transfer Januari
VIDEO: Gol Penentu Kylian Mbappe ke Gawang OGC Nice