- Cristiano Ronaldo gagal memanfaatkan peluang di hadapan gawang kala menghadapi Napoli.
- Juventus berhasil menang dengan skor 2-1 atas Napoli.
- Cristiano Ronaldo membukukan satu gol pada laga tersebut.
SKOR.id - Cristiano Ronaldo gagal memaksimalkan peluang emas kala Juventus menghadapi Napoli dalam lanjutan Liga Italia 2020-2021.
Juventus baru saja melakoni partai tunda melawan Napoli di Stadion Allianz pada hari Kamis (8/4/2021) dini hari WIB.
Salah satu momen yang disorot pada laga tersebut adalah ketika Cristiano Ronaldo gagal memaksimalkan peluang emas di hadapan gawang Napoli.
Momen tersebut terjadi saat laga baru berjalan dua menit.
Berawal dari serangan yang dibangun dari sisi kanan, Danilo berhasil melepaskan umpan matang ke arah gawang Napoli.
Sayangnya, Ronaldo yang sudah berdiri tak terkawal gagal memaksimalkan umpan tersebut.
Bola yang seharusnya bisa disundul, justru hanya menyerempet di atas kepala sang megabintang.
Alhasil, gol pembuka gagal dicetak Juventus.
Berikut cuplikannya:
RONALDO AGAIN!!!!!!!! MISSES ANOTHER SITTER FOR JUVENTUS. 33 BIG CHANCES MISSED ALREADY THIS SEASON???????????????????? pic.twitter.com/L99wmkHN7b— Ultimate10 (@ClassicMessi10) April 7, 2021
Namun demikian, Ronaldo berhasil membayar tuntas kesalahannya pada laga tersebut.
Mantan pemain Real Madrid itu berhasil mencatatkan namanya di papan skor sepuluh menit usai mendapat peluang tadi.
Pertandingan itu sendiri akhirnya berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Si Nyonya Tua.
Satu gol Juventus lainnya diciptakan oleh Paulo Dybala.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Mantan Rekan Setim Matthijs de Ligt Lebih Pilih Bela Korsel Ketimbang Indonesia https://t.co/h9LcOUtqZ6— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 7, 2021
Berita Juventus Lainnya:
Paulo Dybala Diragukan Teken Kontrak Anyar di Juventus
Andrea Pirlo Terancam, Juventus Diam-diam Temui Massimiliano Allegri