- Valorant akan segera kedatangan map terbarunya, Breeze, dalam beberapa hari mendatang.
- Meski begitu sejumlah streamer telah mendapatkan keistimewaan terlebih dahulu untuk merasakan map terbaru Valorant tersebut, salah satunya adalah Average Jonas.
- Dalam salah satu unggahan terbarunya, Jonas memperlihatkan bagaimana ia bisa mendominasi salah satu area di Breeze dengan menggunakan Viper, agent controller Valorant.
SKOR.id - Average Jonas membeberkan cara untuk bisa mendominasi pertempuran di area bomsite A Breeze.
Valorant akan segera mendapatkan arena pertempuran terbarunya, Breeze.
Rencananya Breeze akan diluncurkan pada 27 April 2021 atau kemungkinan Rabu waktu Indonesia.
Meski begitu, sejumlah orang mendapatkan keistimewaan untuk mencoba Breeze sebelum diluncurkan secara penuh.
Beberapa orang tersebut adalah para pemain profesional, streamer, dan dari kalangan lainnya.
Salah satu yang mendapatkan kesempatan istimewa tersebut adalah streamer Team Liquid, Jonas "AverageJonas" Navarsete.
Streamer yang dikenal dengan kelihaiannya menggunakan Sova ini telah mengeksplorasi sejumlah kemungkinan yang bisa dimanfaatkan pemain untuk bertempur di Breeze.
Salah satunya yang ia tunjukkan lewat unggahan di akun Twitter pribadinya pada Minggu (25/4/2021).
Dalam unggahan tersebut, Jonas menunjukkan bagaimana beberapa cara untuk bertempur di bomsite A Breeze dengan menggunakan Viper.
Breeze Viper A Execute ???? pic.twitter.com/UnFRAYtePd— Liquid Jonas (@Average_Jonas) April 25, 2021
Viper merupakan agent bertipe controller Valorant yang memiliki kemampuan untuk meracuni lawan-lawannya.
Hal itu dilakukan dengan berbagai skill yang ia miliki, yakni Snake Bite, Poison Cloud, Toxic Screen, hingga Viper's Pit.
Dalam video singkat tersebut, jonas menunjukkan di mana titik-titik untuk membatasi pergerakan lawan dengan mudah di bomsite A Breeze dengan menggunakan Toxic Screen milik Viper.
Tak hanya itu, Jonas juga menunjukkan bagaimana melakukan persiapan untuk memasang Spike di area yang sama, juga mempertahankannya dari percobaan defuse oleh lawan tanpa harus bertempur secara langsung.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Resurgence Esports Juara PMPL MYSG 2021 https://t.co/YL5zRnS7ql— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 26, 2021
Berita Valorant lainnya:
Lima Agent yang Cocok untuk Dimainkan di Map Terbaru Valorant, Breeze