- Liverpool akan menghadapi Stuttgart dalam laga pramusim 2021-2022.
- Musim lalu, The Reds juga menghadapi klub asal Jerman tersebut.
- Naby Keita saat itu mencetak gol dalam kemenangan 3-0.
SKOR.id - Liverpool telah berada di Austria untuk mempersiapkan jelang musim baru 2021-2022.
Agenda The Reds menyongsong persaingan 2020-2021 ini di antaranya tampil dalam sejumlah pertandingan uji coba.
Termasuk menghadapi sejumlah klub ternama Eropa seperti Stuttgart. Laga menghadapi klub Liga Jerman ini akan digelar pada 20 Juli 2021 nanti.
Ini kali kedua Liverpool bermain menghadapi Stuttgart dalam pramusim. Pada 2020-2021 lalu, The Reds pun menghadapi Stuttgart.
Tepatnya pada 20 Agustus 2020 lalu. Saat itu, Liverpool menang 3-0. Gol Liverpool ketika itu diciptakan Roberto Firmino, Naby Keita, dan Rhian Brewster.
Dari pertandingan itu pula, Naby Keita sempat menjadi perhatian karena aksinya dalam proses mencetak gol.
Saat itu, Naby Keita membawa bola dari lini tengah, menggiringnya melewati adangan pemain Stuttgart. Dia menusuk dari sisi kiri.
Meski ada rekannya yaitu Mohamed Salah yang tampaknya menunggu operan bola dari dirinya, tapi Naby Keita berinisiatif melepaskan tembakan dan dia berhasil mencetak gol.
Aksi Naby Keita ini pun mendapatkan aplaus dari rekan setimnya di Liverpool ketika itu.
Musim lalu, Naby Keita termasuk pemain yang jarang tampil. Total, dia hanya bermain dalam 16 pertandingan dengan 9 di antaranya sebagai starter. Cedera dan kondisi yang tidak fit membuatnya mengalami situasi tersebut.
Musim ini, Naby Keita dapat berharap dirinya bisa bermain lebih sering sebagai starter. Dari kabar terkini yang beredar kondisi Naby Keita sudah fit bahkan ada perubahan otot pemain 26 tahun ini lebih atletis.
Skorer dapat melihat kembali momen ketika Naby Keita mencetak gol ke gawang Stuttgart pada pramusim 2020-2021 lalu melalui video di bawah ini:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
VIDEO: Cara Julian Nagelsmann Memimpin Latihan Bayern Munchen di Pekan Perdana#JulianNagelsmann #BayernMunchen #Munchenhttps://t.co/HWCAhpmJ47— SKOR.id (@skorindonesia) July 16, 2021
Berita Video Lainnya:
VIDEO: Cara Julian Nagelsmann Memimpin Latihan Bayern Munchen di Pekan Perdana
VIDEO: Gol-gol Indah Roberto Firmino untuk Liverpool di Pramusim