- Ferran Torres salah satu kekuatan Manchester City saat merengkuh trofi Liga Inggris 2020-2021.
- Gelandang asal Spanyol ini memiliki kelebihan dalam hal kecepatan dan memanfaatkan jarak.
- Ferran Torres kerap unggul dalam duel menggiring bola ketika melakukan tekanan.
SKOR.id - Berikut ini adalah sejumlah aksi Ferran Torres bersama Manchester City sepanjang 2020-2021 lalu.
Gelandang asal Spanyol yang bergabung ke Manchester City pada 4 Agustus 2020 lalu ini menjadi kekuatan baru The Citizens.
Ferran Torres mendapatkan nomor 21 peninggalan David Silva yang juga pemain asal Spanyol.
Seperti David Silva pula, Ferran Torres bergabung ke Manchester City dari Valencia.
Namun, berbeda dengan David Silva, tipikal permainan Ferran Torres lebih direct (langsung) dengan mengandalkan kecepatan.
Musim lalu (2020-2021), dari 24 pertandingan yang dimainkan Ferran Torres, mantan pemain Valencia ini mencetak tujuh gol dan memberikan dua assist.
Ferran Torres memiliki kemampuan dalam menggiring bola dengan memanfaatkan kecepatannya.
Dari video di bawah ini, memperlihatkan bagaimana Ferran Torres mampu memanfaatkan kelebihan tersebut untuk mengalahkan lawan-lawannya.
Dia tampak selalu unggul dalam soal kecepatan dan memanfaatkan ruang (jarak). Dalam cuplikan lainnya, Ferran Torres juga memperlihatkan kemampuan mempertahankan bola meski dalam penjagaan ketat lawan.
Kemampuan Ferran Torres ini pula yang diharapkan oleh pelatih timnas Spanyol, Luis Enrique, dalam laga lawan Swedia di ajang Piala Eropa, Selasa (15/6/2021) dini hari WIB.
Skorer dapat menyaksikan aksi-aksi Ferran Torres melalui video di bawah ini:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Jadwal Piala Eropa 2020 Hari Ini Minggu (13/6/2021) https://t.co/RZa2VsLfx2— SKOR.id (@skorindonesia) June 12, 2021
Berita Bola Internasional lainnya:
VIDEO: Thiago Berharap Tak Ada Efek Samping Usai Pemain Spanyol Divaksinasi