- Kiper tangguh asal Polandia, Jakub Slowik akan membela FC Tokyo musim depan.
- Slowik memperkuat Vegalta Sendai sejak 2019 tapi klub tersebut kini terdegradasi dari J1 League.
- Slowik merupakan kiper dengan jumlah penyelamatan terbanyak kedua di J1 League 2021.
SKOR.id - FC Tokyo mengumumkan telah mengakuisisi kiper Polandia Jakub Slowik dari Vegalta Sendai pada Sabtu (18/12/2021).
Jakub Slowik telah bermain di Sendai sejak musim panas 2019 dan dianggap sebagai salah satu kiper tangguh di J1 League.
Penjaga gawang 30 tahun itu memilih hengkang setelah Sendai turun kasta ke J2 League untuk musim 2022.
Slowik telah menjadi benteng kokoh di Sendai, dan akan menjadi tambahan luar biasa bagi pertahanan FC Tokyo.
Pemain dengan tinggi 190 cm merupakan kiper dengan jumlah penyelamatan kedua terbanyak di J1 League 2021.
Jakub Slowik mencatat 114 saves dari 37 pertandingan di kompetisi paling elite Liga Jepang musim ini.
Dari semua pertandingan tersebut, dia kebobolan 61 kali dan mencatat 7 clean sheet lantaran pertahanan buruk Sendai.
"Halo penggemar FC Tokyo!! Saya bangga bisa bergabung dengan Anda untuk mencapai posisi setinggi mungkin musim depan di J1 League," kata Slowik.
"Saya akan melakukan yang terbaik. Sampai jumpa di Tokyo dan di stadion."
Tidak lupa mantan kiper Slask Wroclaw itu mendoakan yang terbaik untuk Sendai dan berharap bisa bertemu mereka lagi di J1 League.
"Dua setengah tahun telah berlalu sejak saya datang ke Sendai, dan kota ini telah menjadi tempat yang saya dan keluarga dapat sebut sebagai 'rumah'," tutur Slowik.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih yang tulus kepada semua rekan tim, direktur, pelatih, staf, dan fans yang telah mendukung saya.
"Mengenakan seragam dan bermain untuk Vegalta Sendai adalah hal yang spesial bagi saya. Saya harap Anda sukses di masa depan dan akan terus mendukung Anda. Mari bertemu lagi di J1 League."
Selama memperkuat Vegalta Sendai, Jakub Slowik telah bermain dalam 82 pertandingan dan menorehkan 18 clean sheet.
Yokohama F. Marinos Konfirmasi Kepindahan Theerathon Bunmathan ke Buriram United https://t.co/uCXPM4oNuK— SKOR.id (@skorindonesia) December 16, 2021
Berita J.League lainnya:
Kerja Sama J.League dan Fujifilm Diperpanjang untuk Piala Super Jepang