- Turnamen PUBG Mobile paling ditunggu-tunggu tahun ini PMGC 2021 akhirnya memberikan update terbaru mengenai jumlah pesertanya.
- Pada PMGC 2021 ini pihak penyelenggara telah memastikan bahwa jumlah peserta bertambah menjadi 40 tim.
- Namun, Tencent sebagai pengembang PUBG Mobile juga belum merilis secara pasti mengenai format seperti apa yang akan diterapkan pada PMGC 2021 nanti.
SKOR.id - Turnamen PUBG Mobile paling ditunggu-tunggu tahun ini PMGC 2021 akhirnya memberikan update terbaru mengenai jumlah pesertanya.
PUBG Mobile Global Championship sendiri adalah turnamen yang mempertemukan tim-tim PUBG Mobile terbaik dari seluruh penjuru dunia.
Seperti yang diketahui, sebelumnya hanya diikuti oleh 16 tim dari seluruh dunia.
Tetapi pada PMGC 2021 ini pihak penyelenggara telah memastikan bahwa jumlah peserta bertambah menjadi 40 tim.
Namun, Tencent sebagai pengembang PUBG Mobile juga belum merilis secara pasti mengenai format seperti apa yang akan diterapkan pada PMGC 2021 nanti.
Walaupun belum pasti, laman Liquipedia PMGC 2021 menyebutkan bahwa nantinya akan terdapat tiga fase dari turnamen ini.
Fase pertama adalah prelims (pre eliminasi) atau semacam babak kualifikasi sebelum melaju ke fase liga.
Fase kedua adalah fase liga yang rencananya akan digelar mulai dari 30 November hingga 24 Desember 2021 mendatang.
Serta yang terakhir adalah fase Finals dirumorkan bakal diselenggarakan pada pertengahan bulan Januari 2022.
Sejauh ini telah terdapat 7 tim yang berhasil lolos melalui jalur PMGC poin, termasuk diantara adalah wakil Indonesia yaitu Genesis Dogma GIDS.
PMGC 2021 will take place from November 30, featuring 40 teams from around the world.
TJB directly invited to PMGC (becoz they were invited in PEC 2021 and PEC 2021 cancelled due to pandemic).
League stage:- 30Nov to 24 Dec
Finals: Mid January 2022
Prize Pool: $6M#PUBGMOBILE pic.twitter.com/rd39s5yJUn— Gametube (@GametubeI) October 17, 2021
Selanjutnya slot-slot tersisa juga masih diperebutkan melalui jalur PMPL Championship yang kini tengah digelar dibeberapa regional seperti SEA, Eropa, Amerika, dan MESA.
Selain itu, terdapat tim asal Cina yaitu TJB Esports yang berhasil lolos ke PMGC melalui jalur undangan.
Tim-tim tersebut nantinya akan saling memperebutkan total hadiah senilai 6 juta dollar Amerika atau setara dengan Rp85 miliar.
Hasil The International 10 Hari Kelima: PSG.LGD ke Grand Final https://t.co/seDa4yEfNM— SKOR.id (@skorindonesia) October 17, 2021
Berita PUBG Mobile lainnya: