SKOR.id - Persija Jakarta mengakhiri Liga 1 2022-2023 di peringkat kedua, berada di bawah PSM Makassar yang menjadi juara.
Meskipun tidak menjadi kampiun, finis sebagai runner-up jadi pencapaian yang cukup bagus bagi tim berjuluk Macan Kemayoran.
Pasalnya, sejak awal klub memang tidak menargetkan juara. Sebab, pelatih Thomas Doll baru didatangkan untuk membangun tim.
Selain itu Persija juga kerap menghadapi persaingan di Liga 1 2022-2023 dengan kondisi tim yang pincang karena berbagai hal.
Yakni badai cedera yang dialami pemain, terutama pemain asing, dan panggilan dari timnas Indonesia (senior dan kategori umur).
Setelah Liga 1 2022-2023 berakhir, pemantapan kekuatan tim hendak dilakukan, sebab kini Thomas Doll ditargetkan menjadi juara.
Menyongsong Liga 1 2023-2024, Macan Kemayoran langsung bergerak cepat dengan memperkenalkan rekrutannya di bursa transfer.
Klub langsung mengumumkan kedatangan bek Akbar Arjunsyah sebagai pemain baru, meski kompetisi sejatinya baru berakhir.
Kehadirannya lekas disusul oleh bek Rizky Ridho yang resmi diperkenalkan pada 17 April 2023 usai meninggalkan Persebaya Surabaya.
Persija kemudian melakukan pelepasan pemain, dua sekaligus, yakni Ahmad Birrul Walidain dan Rahmat Nicko di akhir April 2023.
Klub asal Ibu Kota juga mengamankan pemainnya yakni Hansamu Yama, yang sebelumnya kencang dirumorkan bakal berganti klub.
Setelahnya Macan Kemayoran seolah tidak melakukan pergerakan di bursa transfer dan pihak klub memberikan keterangan resmi.
"Pada prinsipnya peta skuad untuk musim depan sudah ada," kata Presiden Persija, Mohamad Prapanca, awal Mei 2023, dari situs klub.
"Tapi saya harus melakukan pertemuan lagi dengan para pelatih dan membicarakannya dengan wakil presiden tim, Ganesha (Putra)."
"Untuk membuat draf final skuad Persija. Rancana kami di musim depan akan lebih tinggi lagi, Mohamad Prapanca menjelaskan.
Berikut pergerakan Persija pada bursa transfer menuju Liga 1 2023-2024, dari update hingga Kamis (11/5/2023) malam:
Pemain masuk: Akbar Arjunsyah, Rizky Ridho
Pemain keluar: Ahmad Birrul Walidain, Rahmat Nicko