- Skuad Barcelona musim ini tercatat rata-rata lebih muda dari musim lalu.
- Rataan usia skuad Barcelona jadi yang termuda dalam tujuh musim terakhir.
- Transfer pemain-pemain muda jadi kunci mengapa hal ini terjadi.
SKOR.id - Umur rata-rata skuad Barcelona musim ini jadi yang termuda dalam tujuh musim terakhir.
Barcelona mengurangi rataan umur mereka sampai lebih dari satu tahun dibanding skuad musim lalu.
Musim ini rataan usia pemain Barcelona adalah 25,5 tahun, turun dari musim lalu, 26,9 tahun.
Rataan ini adalah yang terendah dan pertama di bawah 26 tahun sejak musim 2014-2015, saat itu rataan usia Barcelona 25,7 tahun.
Laporan dari Marca ini menyebutkan bahwa tujuan utama Barcelona musim ini adalah mengurangi beban gaji pemain.
Gaji pemain tertinggi berasal dari pemain-pemain senior dan beberapa di antaranya berusia lebih dari 30 tahun.
Hengkangnya Ivan Rakitic, Luis Suarez, dan Arturo Vidal membuat rataan skuad Barcelona jadi semakin muda.
Selain itu, Barcelona kedatangan beberapa pemain muda seperti Pedri (17 tahun), Trincao (20), dan Sergino Dest (19).
Selain itu ada pemain-pemain lain seperti Ansu Fati (17), Carles Alena (22), Riqu Puig (21), Ronald Araujo (21), dan Matheis Fernandes (22).
Hanya ada satu transfer yang bisa dibilang berkebalikan dengan hal ini.
Miralem Pjanic yang berusia 30 tahun dibeli dari Juventus dan ditukar Arthur Melo yang masih berusia 23 tahun.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Sepak Bola dan Politik: 3 Eks-pemain yang Jadi Pemimpin Negara https://t.co/2j1CiDfDMZ— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 9, 2020
Berita Barcelona Lainnya:
Jelang Lawan Barcelona, Getafe Resmi Ganti Nama Klub Jadi ''Fe''