- Umuh Muchtar, Komisaris Persib Bandung, mengungkapkan menu buka puasa andalannya.
- Ada empat makanan yang menjadi favorit Umuh saat berbuka puasa, termasuk kurma dan sayur kacang.
- Umuh mengakui, jika sang istri memasakkan empat makanan tersebut, ia bisa makan dengan lahap.
SKOR.id - Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Umuh Muchtar, memiliki empat menu wajib yang kerap dia konsumsi saat tiba waktu berbuka puasa.
Umuh Muchtar mengaku, menu wajib yang selalu dia santap ketika berbuka puasa adalah kurma.
Dikatakan Umuh, berbuka puasa dengan kurma merupakan salah satu anjuran dari Nabi Muhammad SAW.
Berita Persib Lainnya: Yaris Riyadi, Legenda Persib yang Tak Pernah Lupakan Sepak Bola
Biasanya, saat berbuka puasa, dia mengonsumsi tiga hingga tujuh buah kurma.
"Kalau pas buka puasa itu pasti yang harus dikonsumsi adalah kurma. Biasanya saya konsumsi tiga sampai tujuh buah kurma setiap buka puasa. Bagi saya, itu sudah cukup untuk mengisi perut saat buka puasa," kata Umuh.
Selain kurma, Umuh juga mengaku doyan mengonsumsi sayur kacang sebagai menu makan berat saat berbuka puasa.
Menurut Umuh, dia biasa mongonsumsi sayur kacang tiga kali dalam seminggu.
Selain itu, berbagai makanan khas Sunda seperti karedok leunca, ikan asin, dan sambal pun menjadi menu favorit yang biasa dia makan untuk mengisi perut saat berbuka puasa.
Berita Persib Lainnya: Hal yang Membuat Pelatih Persib Optimistis Liga 1 2020 Bisa Dilanjutkan
"Itu mungkin sudah dari dulu apalagi kalau Ibu (istri) yang masakin sayur kacang itu favorit saya. Ibu juga suka bikin gudeg, yang paling favorit sehari-hari karedok leunca sama ikan asin, itu paling nikmat," tutur Umuh.
"Kalau di rumah Alhamdulillah saya bisa makan banyak kalau pakai menu itu. Kalau dengan masakan lain tidak bisa banyak," Umuh melanjutkan.