- Duel tinju kelas berat antara Anthony Joshua kontra Kubrat Pulev akan digelar di The SSE Arena, London, Inggris pada Sabtu (12/12/2020).
- Tyson Fury yang digadang-gadang bakal menjadi lawan Anthony Joshua selanjutnya memastikan tak hadir langsung menonton laga itu.
- Promotor Anthony Joshua, Eddie Hearn, mengaku sedikit kecewa karena Tyson Fury tak akan datang.
SKOR.id - Pada akhir pekan nanti, Sabtu (12/12/2020) malam waktu Inggris, pencinta tinju akan dihibur dengan duel kelas berat antara Anthony Joshua kontra Kubrat Pulev.
Duel yang digelar di The SSE Arena, London, Inggris itu bakal mempertaruhkan empat sabuk juara tinju kelas berat (WBA, IBF, WBO, dan IBO) milik Anthony Joshua.
Jika Anthony Joshua sukses mempertahankan gelarnya, maka kans untuk menjadi juara tinju kelas berat tak terbantahkan menjadi selangkah lebih dekat.
Untuk menyabet predikat tersebur, Anthony Joshua masih harus melengkapi koleksi gelarnya dengan merebut sabuk versi WBC yang saat ini dipegang Tyson Fury.
Sedangkan duel antara Anthony Joshua kontra Tyson Fury tengah diusahakan untuk bergulir pada tahun depan.
Sementara itu, Tyson Fury memastikan dirinya tak akan menghadiri duel antara Anthony Joshua kontra Kubrat Pulev pada akhir pekan ini.
Petinju asal Manchester, Inggris tersebut mengaku bakal menghabiskan waktu dengan tetap tinggal di rumah dan melakukan kegiatan seperti biasa.
Hal itu diungkapkan oleh Fury dalam sebuah video yang diunggahnya pada Kamis (10/12/2020).
"Hai ini Tyson Fury, Gypsy King. Saya akan berbicara singkat saja. Saya tak akan menghadiri pertandingan tinju apa pun pada akhir pekan ini," kata Fury.
"Jadi untuk semua rumor yang menyatakan bahwa saya akan menghadiri duel tinju pada akhir pekan ini, saya memastikan tak akan datang."
"Jangan berharap ada kembang api atau aksi dari Gypsy King karena saya akan tetap bekerja seperti biasa, selalu fit, dan siap. Selamat malam dan Tuhan memberkati," ujarnya.
Quick update, I will not be attending any boxing this weekend. pic.twitter.com/9njUsMHvPe— TYSON FURY (@Tyson_Fury) December 9, 2020
Promotor Anthony Joshua, Eddie Hearn, pun tampak sedikit kecewa karena "undangan" yang ditujukan kepada Tyson Fury ditolak.
"Jika saya jadi Fury, saya tentu ingin melihat Anthonya Joshua (AJ) dari dekat. Itulah yang dilakukan AJ saat datang ke duel Oleksandr Usyk kontra Derek Chisora," tuturnya.
"Selain untuk mendukung Derek Chisora (sesama petinju Inggris), AJ datang untuk mengobservasi Usyk (calon lawan selanjutnya)."
Pada sisi lain, Eddie Hearn menyatakan jika dirinya ingin Tyson Fury hadir Sabtu nanti demi melancarkan proses negosiasi yang tengah berlangsung.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Tinju Lainnya:
Promotor ''Goda'' Anthony Joshua dan Tyson Fury dengan Bayaran Tanding di Arab Saudi
Punya Tubuh Lebih Besar, Callum Smith Sesumbar Tundukkan Canelo Alvarez