- Tyson Fury dipastikan batal bertarung pada 5 Desember mendatang.
- Ia baru akan kembali naik ring pada 2021, bisa langsung melawan Anthony Joshua atau berduel dengan petinju lain terlebih dulu.
- Namun, pertandingan melawan Anthony Joshua bisa tertunda karena Tyson Fury diperkirakan akan menghadapi gugatan hukum dari Deontay Wilder.
SKOR.id - Juara dunia tinju kelas berat WBC, Tyson Fury, memastikan dirinya batal bertanding pada 5 Desember 2020.
Sebelumnya, petinju berjulukan Gypsy King ini dijadwalkan naik ring di Inggris, awal Desember 2020.
Anehnya, meski jadwal pertarungan sudah dekat, lawan dan tempat bertanding belum ditentukan.
Adapun, pertarungan 5 Desember 2020 adalah pengganti dari duel melawan Deontay Wilder yang batal akibat jadwalnya bertabrakan dengan pertandingan Liga American Football (NFL).
"Petinju kelas berat terbaik dunia, Gypsy King akan kembali ke ring pada 2021 mendatang," ujar Co-Promotor Tyson Fury, Frank Warren, pada akun twitternya.
Apa yang dikatakan Frank Warren sama dengan yang diucapkan Tyson Fury di akun twitternya.
Petinju berkepala plontos ini menyatakan, dirinya baru akan kembali pada 2021. Bisa jadi, ia akan menghadapi petinju lain terlebih dulu sebelum berduel melawan Anthony Joshua.
"The Gypsy King akan kembali pada 2021. Hanya mereka yang telah mendukung saya 100 persen sejak comeback yang akan bersama saya meraih kemuliaan," Tyson Fury menegaskan.
The Gypsy King is returning in 2021. Only those that have supported me 100% since my comeback will be with me for the glory.— TYSON FURY (@Tyson_Fury) November 15, 2020
Namun pada 2021, Tyson Fury tidak hanya dibebani persiapan pertarungan. Ia juga terancam mendapatkan gugatan hukum dari Deontay Wilder.
Deontay Wilder merasa Tyson Fury membatalkan pertarungan ketiga secara sepihak. The Bronze Bomber, julukan Deontay Wilder, mengklaim kalau ada klausul yang mewajibkan Fury kembali berhadapan dengan Wilder.
Proses hukum ini bisa membuat laga Tyson Fury kontra Anthony Joshua molor. Apalagi, promotor Joshua, Eddie Hearn, mengatakan tidak akan menggelar laga jika Fury masih tersangkut masalah hukum.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Tinju Lainnya: