- NBA akan mengadakan turnamen ekshibisi mulai Rabu (22/7/2020) dengan mempertontonkan empat pertandingan di Disney World, Orlando.
- Regulasi 12 menit per kuarter pun akan dikurangi karena kondisi fisik pemain dan tim yang berlaga.
- Sebanyak 22 tim NBA akan melakoni setidaknya tiga laga sebelum kompetisi dimulai lagi pada 30 Juli 2020.
SKOR.id - NBA segera melangsungkan turnamen ekshibisi pekan ini yang dimulai pada Rabu (22/7/2020) di Walt Disney World Resort, Orlando.
Akan ada empat pertandingan yang dimainkan selama eksibisi lanjutan liga NBA 2019-2020 di tengah pandemi Covid-19 ini.
Laga itu adalah Orlando Magic vs Los Angeles Clippers, Washington Wizards vs Denver Nuggets, New Orleans Pelicans vs Brooklyn Nets, dan Sacramento Kings vs dengan Miami Heat.
Pertandingan eskibisi kali ini akan menggunakan peratuan khusus. Durasi per kuarter diubah menjadi 10 menit dari biasanya 12 menit.
Kebijakan tersebut diterapkan karena kondisi fisik para pemain belum prima pasca-penangguhan kompetisi selama sekitar empat bulan akibat pandemi Covid-19.
Sejak 12 Maret 2020, seluruh kegiatan NBA --baik latihan maupun pertandingan-- ditiadakan untuk menekan laju penyebaran kasus positif Covid-19 di wilayah Amerika Serikat.
Selain itu, kebijakan khusus ini juga berkaitan dengan kondisi sejumlah tim yang full team. Beberapa pemain kunci mereka belum bisa bergabung karena tengah dikarantina atau isolasi.
Beberapa pebasket seperti Eric Bledsoe dari Milwaukee Bucks terpaksa absen pada awal liga karena positif Covid-19 sehingga harus memulihkan diri dan karantina mandiri.
Dengan peraturan anyar ini maka turnamen eksibisi edisi perdana pada Rabu mendatang bakal berlangsung lebih cepat dari laga basket pada umumnya.
Sedangkan, pada edisi selanjutnya, NBA berniat untuk mengembalikan aturan 12 menit per kuarter jika kondisi tim sudah sepenuhnya full team.
Adapun pasca-eksibisi, 22 tim yang bertanding di Orlando diharapkan melakoni sedikitnya tiga laga sebelum memulai lanjutan musim 2019-2020 pada 30 Juli mendatang.
Menurut rencana lanjutan NBA 2019-2020 di Orlando akan berlangsung hingga pertengahan Oktober dengan sistem gugur.
Artinya, setiap klub NBA yang gagal lolos ke fase selanjutnya diminta untuk meninggalkan Orlando hingga akhirnya tersisa dua tim untuk partai final.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Maria Sharapova Pamer Latihan Tinju di Tepi Pantaihttps://t.co/0gWyM71uuv— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 20, 2020
Baca Juga Berita NBA Lainnya:
Adam Silver Khawatir Penyebaran Covid-19 dalam Lanjutan NBA 2019-2020
Tepis Dugaan Covid-19, James Harden Susul Houston Rockets ke Orlando