- Pelatih Madura United, Fabio Lefundes, memuji mental timnya saat mengalahkan PSS Sleman pada lanjutan Liga 1 2022-2023.
- Laskar Sape Kerrab menang 1-0 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (8/12/2022), berkat gol tunggal Lulinha.
- Padahal, mereka sempat gugup ketika Jaja gagal menceploskan penalti pada babak pertama.
SKOR.id - Pelatih Madura United, Fabio Lefundes, memuji mental anak asuhnya usai mengamankan kemenangan atas PSS Sleman dalam lanjutan Liga 1 2022-2023.
Pada laga yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Kamis (8/12/2022), tersebut, Madura United mampu unggul tipis 1-0.
Gol tunggal Laskar Sape Kerrab dicetak oleh Lulinha pada menit ke-60. Namun, sebelum merayakan torehan itu, para pemain Madura United sempat gugup.
Pasalnya, mereka sempat gagal memaksimalkan peluang emas untuk memecah kebuntuan. Ya, pada babak pertama, tepatnya menit ke-23, eksekusi penalti Jaja berhasil dihalau kiper PSS Sleman.
“Kami dapat penalti tapi tidak bisa bikin gol. Hal itu sedikit mengganggu para pemain,” kata Fabio Lefundes seusai pertandingan.
“Kami tahu PSS akan meningkatkan tekanan dan membuat kami kesulitan, tapi ternyata kami bisa atasi semua. Selamat buat para pemain yang sudah tampil maksimal di lapangan,” tambah sang pelatih.
Hasil yang didapat Madura United ini kian impresif jika mempertimbangkan fakta bahwa mereka baru saja dihantam 0-3 oleh PSIS Semarang, tiga hari sebelumnya.
Alih-alih kena mental, Rendy Oscario dan kawan-kawan justru memberi respons yang tepat dengan bangkit dan menang.
“Saya tahu kami belum mendapatkan kondisi maksimal secara taktik maupun fisik, ini sama sekali tidak mudah. Namun, kami hanya melihat ke depan. Ada pertandingan berikutnya yang harus dihadapi,” komentar Fabio Lefundes.
Laga yang dimaksud sang pelatih adalah versus Bali United pada Senin (12/12/2022) di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
Ini adalah duel papan atas yang sengit, mengingat Bali United kini berada di peringkat kedua, sementara Madura United menguntit di posisi ketiga dengan selisih satu poin.
Baca Juga Berita Liga 1 2022-2023 Lainnya:
Jelang PSIS Semarang vs Borneo FC, Ian Gillan Bicara Spirit Pemain Mahesa Jenar
Soal Kemenangan Besar Persib, Luis Milla Tegaskan Ini Baru Awal