- AC Milan menundukkan Fiorentina 3-2 dalam lanjutan Liga Italia dini hari tadi WIB.
- Menurut Zlatan Ibrahimovic, AC Milan menunjukkan karakternya dalam laga tersebut.
- Zlatan Ibrahimovic juga berbicara soal rekor yang baru diciptakannya.
SKOR.id - Penyerang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, mengungkapkan kegembiraan setelah timnya menekuk Fiorentina.
AC Milan sukses memenangi laga kontra Fiorentina dengan skor 3-2 pada pekan ke-28 Liga Italia, Senin (22/32/2021) dini hari WIB.
Zlatan Ibrahimovic merasa senang dengan kemenangan tersebut lantaran AC Milan baru saja tersingkir dari Liga Europa.
Ibrahimovic mengatakan bahwa AC Milan menunjukkan karakternya dalam laga melawan klub berjuluk La Viola tersebut.
"Setelah kekalahan dan tersingkir dari Liga Europa, sekarang kami harus fokus berjuang untuk Scudetto. Momen comeback seperti ini sangat penting," kata Ibra.
"Kami menunjukkan semangat saat kami tertinggal 1-2. Kami menunjukkan karakter tim ini dan kami harus terus seperti ini," ujar Ibra mengimbuhi.
Lebih lanjut, mantan andalan Paris Saint-Germain itu memberikan komentar soal rekor baru yang diciptakannya dalam laga tersebut.
Zlatan Ibrahimovic menjadi pemain tertua yang sukses mencetak 15 gol dalam satu musim Liga Italia, yakni pada usia 39 tahun 169 hari.
"Jangan bicara soal umur saya! Saya merasa seperti Benjamin Button, seiring waktu berlalu, saya semakin merasa muda," Ibra menuturkan.
"Saya ingin melihat apa yang bisa saya lakukan di lapangan dan membuktikan bahwa saya layak mendapatkan kontrak baru. Tidak ada yang terburu-buru," pungkasnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Debut Witan Sulaeman di Liga Serbia Musim Ini Berakhir Pahit https://t.co/R8YXD1o6cQ— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 22, 2021
Berita AC Milan Lainnya:
Fiorentina vs AC Milan: Zlatan Ibrahimovic Catat Rekor di Liga Italia
Hasil Fiorentina vs AC Milan: Hakan Calhanoglu Pastikan Kemenangan I Rossoneri 3-2