- TSM baru saja memperkenalkan 2 pemain barunya untuk DPC 2023 mendatang.
- Kedua pemain baru ini adalah Matthew "Ari" Walker dari Inggris dan Matthew "Whitemon" Filemon dari Indonesia.
- Ari merupakan eks pemain Into the Breach dan Whitemon adalah eks pemain T1, keduanya akan mengisi pos 4 dan pos 5 dari TSM untuk DPC 2023 mendatang.
SKOR.id - Roster shuffle Dota 2 selepas gelaran The International 11 nampaknya semakin menarik.
Beberapa tim melakukan pergerakan transfer yang cukup agresif guna menghadapi DPC 2023 Winter mendatang.
Salah satunya adalah tim dari regional Amerika Utara yaitu TSM yang baru saja memperkenalkan 2 pemain barunya.
Kedua pemain baru ini adalah Matthew "Ari" Walker dari Inggris dan Matthew "Whitemon" Filemon dari Indonesia.
Ari merupakan eks pemain Into the Breach dan Whitemon adalah eks pemain T1, keduanya akan mengisi pos 4 dan pos 5 dari TSM untuk DPC 2023 mendatang.
Kedatangan dua pemain baru tersebut diumumkan secara langsung pada akun Twitter pribadi milik TSM pada Minggu (4/12/2022) waktu setempat.
Kehadiran Whitemon ini juga mencatatkan rekor tersendiri sebagai pemain Indonesia pertama yang tampil di regional Amerika Utara.
Kedua pemain ini akan menambal kekosongan line up TSM yang sebelumnya ditinggal oleh DuBu yang kini berstatus free agent dan MoonMeander yang kini beralih status sebagai pelatih dari TSM.
Nantinya Ari dan Whitemon akan bahu-membahu dengan roster lama TSM yang masih dipertahankan seperti Timado, Bryle, dan SabeRLight-.
TSM sendiri merupakan salah satu tim terkuat dari regional Amerika Utara, tetapi sayangnya pada The International 11 lalu mereka harus tersingkir lebih awal usai hanya menjadi juru kunci Grup B.
Sehingga dengan kedatangan Ari dan Whitemon ini tentunya diharapkan mampu membawa angin positif bagi TSM untuk DPC 2023 nanti.
Please welcome the two newest additions to our 2023 DOTA 2 roster.
???? Ari
???? Whitemon pic.twitter.com/4tYlOJhq0w— TSM (@TSM) December 4, 2022
Berita Dota 2 lainnya:
Team Secret Lengkapi Roster dengan Datangkan Eks Pemain Gaimin Gladiators
PSG.LGD Lakukan Perombakan Roster Besar-besaran