- Ferdianysah menilai selama dua pekan menjalani trial bersama Deportivo Alaves, Resa Aditya Nugraha dan Muhammad Uchida Sudirman mengalami perkembangan.
- Resa Aditya Nugraha dan Muhammad Uchida sudah mulai terbiasa dengan pola permainan sepak bola Eropa.
- Selain dua pemain, Persija Jakarta juga memberangkatkan tiga pelatih untuk menimba ilmu di Negeri Matador.
SKOR.id – Dua pemain muda Persija Jakarta, Resa Aditya Nugraha dan Muhammad Uchida Sudirman, dinilai mengalami perkembangan pesat saat menjalani trial bersama Deportivo Alaves, Spanyol.
Perkembangan kualitas kedua pemain muda Persija Jakarta diakui oleh pelatih individu Persija Jakarta, Ferdiansyah.
Menurutnya, Resa Aditya Nugraha dan Muhammad Uchida Sudirman ada peningkatan kualitas teknik individu juga pemahaman tentang sepak bola Eropa.
Baca Juga: Belum Punya Sponsor, PT LIB Tak Janjikan Subsidi
Dua pemain Elite Pro Academy Persija Jakarta tersebut sudah menjalani masa latihan selama dua minggu di klub Deportivo Alaves.
"Baik Resa maupun Uchida menjalani latihan dengan baik di sini. Mungkin Resa sedikit mengalami gangguan di kakinya," ujar Ferdiansyah.
"Akan tetapi perkembangan keduanya sangat baik selama berlatih di sini," katanya.
Resa dan Uchida memang mendapatkan kesempatan menjalani pemusatan latihan bersama Deportivo Alaves. Hal itu adalah bentuk kerja sama yang dilakoni dengan Persija Jakarta.
Bahkan mereka sempat menjalani uji coba di sini sebagai salah satu tolok ukur perkembangan mereka di Spanyol.
"Tentu pengalaman mereka di Spanyol, saya rasa sangat baik. Dengan ini mereka bisa melihat dan mengerti bagaimana sepak bola di level tertinggi," ujar Ferdiansyah.
Baca Juga: Sriwijaya FC Minta Bantuan BOPI Tagih Utang Rp3,4 Miliar ke PT LIB
Selain tiga pemain yang dikirimkan untuk mengikuti pelatihan di Spanyol, Persija Jakarta juga mengutus tiga pelatih untuk menimba ilmu di sana.
Ketiga pelatih yang diikutsertakan ke Spanyol adalah Ilham Ralibi, Ferdiansyah, dan Ismed Sofyan.
Kerja sama Persija dengan Deportivo Alaves terjalin karena melihat visi dan misi yang sama yaitu pembinaan usia muda. Kerja sama ini akan berjalan selama satu tahun ke depan.