- Meutia "Mute" Maharani secara resmi berpisah dengan ONIC Glory yang sudah dibelanya tersebut selama hampir tiga tahun terakhir ini.
- Dan tidak butuh waktu lama, Mute akhirnya telah menentukan tim terbaru yang akan dibelanya. Melalui unggahan akun Instagram dari Bigetron Esports yang dirilis pada Sabtu (21/8/2021) dini hari, Mute diperkenalkan sebagai roster terbaru dari Belletron Ace.
- Hal ini menandakan bahwa Mute akan satu tim dengan saudara kembarnya yaitu, Nabila "Babyla" Rahmarizarti Maharani, yang sudah lebih dulu menjadi andalan dari Belletron Ace.
SKOR.id - Kabar mengejutkan datang dari skena PUBG Mobile Ladies yaitu dengan hengkangnya pemain andalan dari ONIC Glory.
Meutia "Mute" Maharani secara resmi berpisah dengan tim yang sudah dibelanya tersebut selama hampir tiga tahun terakhir ini.
Kabar ini diketahui setelah ONIC Esports resmi merilis pengumuman tersebut via akun Instagram milik mereka pada Jumat (20/8/2021).
"Setelah bergabung bersama ONIC selama hampir 3 tahun. Hari ini Mute resmi berpisah dengan tim ONIC Esports," tulis akun Instagram ONIC Esports.
Tidak butuh waktu lama, Mute akhirnya telah menentukan tim terbaru yang akan dibelanya.
Melalui unggahan akun Instagram dari Bigetron Esports yang dirilis pada Sabtu (21/8/2021) dini hari, Mute diperkenalkan sebagai roster terbaru dari Belletron Ace.
Hal ini menandakan bahwa Mute akan satu tim dengan saudara kembarnya yaitu, Nabila "Babyla" Rahmarizarti Maharani, yang sudah lebih dulu menjadi andalan dari Belletron Ace.
View this post on Instagram
Dengan kedatangan dari Mute, kini roster Belletron Ace sudah genap berisi enam pemain.
Roster aktif Belletron Ace sekarang diisi oleh Nabila "BabyLa" Rahmarizarti, Gladys "Kyra" Tesalonika, Natalia "Poteto" Gifty, Thalia "DevilDust" Salsabilah, dan Jessica "Jessie" Fernanda.
Kedatangan Mute ke keluarga besar Bigetron Esports ini juga semakin melengkapi pemain kembar yang membela organisasi esport tersebut.
Sebelumnya terdapat Luxxy dan Zuxxy di Bigetron RA, Matt dan Maxx di Bigetron Alpha, serta BabyLa dan Mute di Belletron Ace.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, Helo, dan Pinterest, serta dengarkan Podcast kami di Spotify.
Elhaya Ungkap FFML Season IV Divisi 2 Tak Kalah Panas dari Divisi 1 https://t.co/mEAxQpAOCm— SKOR.id (@skorindonesia) August 20, 2021
Berita PUBG Mobile lainnya:
Tipe-tipe Player PUBG Mobile, dari Sultan hingga Tukang Ngeloot
PUBG Mobile Umumkan Map untuk PMPL Indonesia Season 4, Makin Mirip PEL