- Bhayangkara resmi kontrak Ruben Sanadi dengan durasi satu musim.
- Ruben dipilih untuk gantikan posisi Bagas Adi yang pindah ke Arema.
- Umpan silang jitu Ruben diyakini akan memanjakan barisan striker.
SKOR.id - Bhayangkara FC kembali menambah amunisinya menjelang Liga 1 2020. Kali ini Ruben Sanadi diperkenalkan sebagai rekrutan teranyar The Guardian, julukan Bhayangkara FC.
Hal itu diumumkan klub binaan polisi ini melalui media sosial pada Rabu (29/1/2020) siang. Ruben Sanadi dikontrak dengan durasi satu musim atau hingga akhir 2020.
Musim lalu, Ruben Sanadi membela Persebaya. Perannya di lini pertahanan Bajol Ijo, julukan Persebaya, cukup penting bahkan ia menjadi kapten tim selama semusim.
Pemain kelahiran Biak, Papua itu tidak tergantikan dalam semusim. Bek kiri gaek itu tampil sebanyak 30 kali dari 34 pertandingan Liga 1 2019, dan sempat membela timnas Indonesia.
Namun, menjelang Liga 1 2020, Ruben memilih tidak melanjutkan kebersamaannya bersama Persebaya. Ia masuk daftar perpanjangan kontrak tetapi lebih memilih hengkang.
Baca Juga: Persipura Ingin Tantang Arema FC, Persita, Bhayangkara FC, hingga Persebaya
Direktur Teknik Bhayangkara FC, Yeyen Tumena, menyebut pemilihan Ruben Sanadi sebagai rekrutan baru terkait dengan evaluasi tim musim lalu. Bhayangkara FC butuh bek kiri andal.
"Ya, Ruben (Sanadi) sudah resmi bersama tim Bhayangkara FC. Ruben dikontrak selama satu musim. Dia dipilih memang dari evaluasi tim pada musim lalu," kata Yeyen Tumena.
"Kami memang membutuhkan bek kiri setelah ditinggal Bagas Adi Nugroho ke Arema FC," ujar mantan asisten pelatih timnas Indonesia itu kepada Skor.id pada Rabu (29/1/2020).
Yeyen menambahkan, didatangkannya Ruben sesuai dengan instruksi pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster. Pelatih berusia 37 tahun ini merasa kualitas Ruben cocok untuk timnya.
Baca Juga: Wawancara Ferdinand Sinaga: Saya Akan Jadi Juragan Beras
"Pelatih Paul Munster memang mencari bek kiri yang dapat melakukan umpan silang yang bagus. Hal itu untuk menunjang striker kami musim ini yang cukup bagus," ucap Yeyen.
Yeyen juga menjelaskan, memilih Ruben berdasarkan penilaian performanya bersama Persebaya. Dalam analisis tim pelatih Bhayangkara FC, Ruben salah satu bek kiri terbaik Indonesia.
"Kami memilih Ruben sesuai statistik dan video permainannya. Dari manajeman sebenarnya punya beberapa nama, namun pelatih memilih Ruben untuk didatangkan," katanya.
Baca Juga: Otavio Dutra Jalani Latihan Perdana Bersama Persija Jakarta
Dengan bergabungnya Ruben, komposisi pemain Bhayangkara FC semakin ngeri. Dalam artian kedalaman skuad semakin komplet, baik untuk pemain inti dan pemain cadangan.
Walau tak mamatok target juara, bukan tak mungkin jawara Liga 1 2017 ini akan kembali naik panggung. Dengan pembelian yang dilakukan, hal itu rasanya sangat realistis diwujudkan.