- Salah satu pro player Wild Rift asal Filipina yaitu Domino "Domeng" Magnabua ditemukan meninggal dunia diduga akibat bunuh diri.
- Domeng sendiri sebelumnya bermain untuk tim Fennel Adversity dan berhasil membawa tim tersebut menjadi salah satu tim Wild Rift kawakan di Filipina.
- Fennel Adversity sebagai tim yang menaungi Domeng juga baru saja merilis pernyataan resminya mengenai berita meninggalnya sang jungler.
SKOR.id - Kabar mengejutkan datang dari skena kompetitif Wild Rift di Filipina.
Salah satu pro player Wild Rift asal Filipina yaitu Domino "Domeng" Magnabua ditemukan meninggal dunia diduga akibat bunuh diri pada Minggu (6/11/2022).
Masih belum diketahui permasalahan apa sehingga membuat jungler kenamaan ini berbuat terlalu jauh.
Domeng sendiri sebelumnya bermain untuk tim Fennel Adversity dan berhasil membawa tim tersebut menjadi salah satu tim Wild Rift kawakan di Filipina.
Fennel Adversity sebagai tim yang menaungi Domeng juga baru saja merilis pernyataan resminya mengenai berita meninggalnya sang jungler.
Dalam pernyataan resminya, Fennel Adversity menucapkan rasa duka mendalam atas meninggalnya Domeng dan akan segera mengumumkan masa depan tim dalam waktu dekat ini.
Domeng sendiri dikenal sebagai salah satu jungler Wild Rift terbaik yang dimiliki oleh Filipina.
Prestasi terbaiknya semasa membela Fennel Adversity selama satu musim terakhir ini adalah menjadi runner up WCS 2022 Filipina.
Turnamen resmi terakhir yang diikuti oleh Domeng bersama Fennel Adversity adalah WCS SEA 2022 Final pada bulan Mei 2022 lalu.
Dimana pada turnamen tersebut Fennel Adversity harus puas menempati posisi ke 5-6 usai tumbang dari RRQ.
Berita Wild Rift lainnya:
Wild Rift Segera Kedatangan 3 Champion Baru