- Legenda Liga Inggris, Alan Shearer, melontarkan pujian untuk Trent Alexander-Arnold.
- Ia mengagumi kemampuan bek kanan Liverpool itu dalam membantu penyerangan.
- Alan Shearer memasukkan pemain Liverpool itu dalam best eleven versinya sepanjang musim ini.
SKOR.id - Top skor sepanjang masa Liga Inggris, Alan Shearer, mengakui bahwa dirinya mengidolakan Trent Alexander-Arnold.
Trent Alexander-Arnold masih menjadi pilihan utama Liverpool di sisi kanan pertahanan.
Alexander-Arnold sudah terlibat dalam 21 pertandingan di semua kompetisi dengan catatan 2 gol dan 12 assist.
Penampilan gemilang pemain berusia 23 tahun itu seolah menutup pintu bagi pemain The Reds dengan posisi yang sama.
Dalam sebuah wawancara, Alan Shearer menyebut nama Trent Alexander-Arnold dalam daftar best eleven versinya sepanjang bergulirnya musim 2021-2022.
Alan Shearer mengagumi kemampuan sang pemain dalam membantu serangan dan Shearer pun mengaku ingin merasakan bermain bersama.
"(Untuk) bek kanan, saya ingin Trent Alexander-Arnold. Saya ingin bermain dengannya," ujar Shearer dikutip HITC.
"Dia masuk ke begitu banyak posisi bagus di lini depan. Kualitas permainannya tidak pernah mengecewakan," imbuhnya.
Selama berseragam Liverpool, Trent Alexander-Arnold berhasil mengangkat empat trofi di empat ajang berbeda.
Empat ajang tersebut adalah Liga Champions 2018-2019, Liga Inggris 2019-2020, Piala Super Eropa 2019, dan Piala Dunia Antarklub 2019.
5 Duet Paling Gacor Sepanjang Musim Ini, Robert Lewandowski-Thomas Muller Rajanya
Klik link untuk baca https://t.co/Eyrt9Z5rkj— SKOR.id (@skorindonesia) January 10, 2022
Berita Liverpool Lainnya:
Hasil Liverpool vs Shrewsbury Town: The Reds Menang 4-1 di Babak Ketiga Piala FA
Masuk Radar Transfer Liverpool, Begini Statistik Luis Diaz Musim Ini