- Daftar top skor sementara Liga Italia hingga pekan ke-18.
- Cristiano Ronaldo masih kokoh di pos pertama meskipun tak mencetak gol dalam laga terakhir.
- Zlatan Ibrahimovic menyamai torehan gol Ciro Immobile dan Romelu Lukaku berkat tambahan dua golnya ke gawang Cagliari.
SKOR.id - Berikut ini adalah daftar top skor sementara Liga Italia 2020-2021 hingga pekan ke-18.
Ada sedikit perubahan dalam daftar top skor sementara Liga Italia usai pekan ke-18 yang dimulai Sabtu (16/1/2021).
Ciro Immobile sukses menempati posisi kedua setelah mencetak satu dari tiga gol kemenangan Lazio atas AS Roma.
Immobile menyamai koleksi 12 gol yang dimiliki Romelu Lukaku yang tidak mencetak gol saat Inter Milan menang atas Juventus.
Zlatan Ibrahimovic yang sebelumnya memiliki tabungan 10 gol berhasil menyusul Ciro Immobile dan Romelu Lukaku.
Penyerang gaek asal Swedia itu mencetak brace alias dua gol ke gawang Cagliari dini hari tadi.
Sementara itu, posisi pertama dalam daftar top skor sementara Liga Italia masih dipegang oleh Cristiano Ronaldo.
Cristiano Ronaldo gagal menambah jumlah golnya kala Juventus dikalahkan Inter Milan 0-2 pada laga terbaru.
Saat ini CR7 unggul tiga gol dari Ibrahimovic, Immobile, dan Lukaku yang menempati pos kedua.
Berikut daftar top skor sementara Liga Italia 2020-2021 hingga pekan ke-18:
15 gol - Cristiano Ronaldo (Juventus)
12 gol - Ciro Immobile (Lazio), Romelu Lukaku (Inter Milan), Zlatan Ibrahimovic (AC Milan)
10 gol - Luis Muriel (Atalanta), Joao Pedro (Cagliari)
9 gol - Andrea Belloti (Torino), Lautaro Martinez (Inter Milan), Lorenzo Insigne (Napoli), M'Bala Nzola (Spezia)
8 gol - Henrikh Mkhitaryan (AS Roma), Hirving Lozano (Napoli)
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Mohamed Salah 100 Persen Fokus untuk Liverpool https://t.co/eN7LLLA7qS— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 18, 2021
Berita Liga Italia Lainnya:
Klasemen Liga Italia: Menang, AC Milan Kembali Unggul Tiga Poin atas Inter
Lulus Tes Medis, Mario Mandzukic Bakal Pakai Nomor Punggung 9 di AC Milan