SKOR.id - Klub J.League, Tokyo Verdy, akhirnya mengumumkan secara resmi bahwa mereka telah melepas bek Timnas Indonesia, Pratama Arhan.
Hal itu diumumkan melalui situs resmi mereka, Sabtu (13/1/2024).
“Kami ingin memberi tahu Anda bahwa kontrak Arhan telah berakhir dan akan meninggalkan tim setelah musim 2023,” tulis Tokyo Verdy, dalam laman resmi mereka.
Lebih lanjut, dalam keterangan tersebut juga terdapat pernyataan Pratama Arhan. Dalam pernyataan itu, eks pemain PSIS Semarang tersebut juga mengungkapkan alasannya akhirnya memilih untuk berpisah dengan Tokyo Verdy.
“Kepada seluruh fans dan suporter Tokyo Verdy. Terima kasih atas support dan dukungannya yang begitu besar selama ini,” buka Pratama Arhan.
“Untuk mengembangkan kemampuan sepak bola saya agar menjadi lebih baik lagi, saya telah mengambil keputusan baru pada musim laga tahun ini,” dia menjelaskan.
Masih menurut Arhan, dia banyak mendapatkan pengalaman yang sangat berharga serta hal baru yang dipelajari selama dua tahun terakhir bersama Tokyo Verdy.
”Saya tidak akan melupakan semua yang telah saya dapatkan di Tokyo Verdy dan saya akan menerapkan segala ilmu yang saya dapat di tempat baru nanti.”
“Walaupun masih banyak kekurangan, saya yakin dan percaya sepenuhnya terhadap keputusan yang saya ambil ini untuk dapat meningkatkan kemampuan diri saya untuk menjadi pemain sepak bola profesional yang lebih baik lagi,” ucap pemain kelahiran 21 Desember 2001 itu.
Memang, dalam dua tahun terakhir, pemain yang biasa ditempatkan di posisi bek kiri ini jarang mendapatkan kesempatan bermain. Tercatat, selama dua musim dia hanya mendapatkan dua caps di pentas J2.League serta dua kali di ajang Piala Kaisar.
Saat ini, masih belum diketahui klub anyar Pratama Arhan. Namun berembus kabar, dia akan berlabuh di salah satu klub Korea Selatan, Suwon FC.
Tokyo Verdy pun saat ini berhasil memastikan promosi ke J1.League musim depan.
Sementara itu, Pratama Arhan saat ini sedang memperkuat Timnas Indonesia di Piala Asia 2023. Ajang tersebut digelar di Qatar pada 12 Januari-10 Februari 2024.
Timnas Indonesia tergabung di Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam.