- Liga Filipina 2020 memakai kebijakan bubble dalam menjalankan kompetisi di tengah pandemi Covid-19.
- Sebelumnya, NBA sukses dengan kompetisi sistem ini dan akan dipakai Liga Filipina 2020
- Pandemi Covid-19 memang sempat mengancam eksistensi pelaksanaan Liga Filipina 2020.
SKOR.id - Philippine Football League atau Liga Filipina akan kembali per bulan ini dengan sistem kompetisi mirip pelaksanaan NBA.
Ya, kompetisi sepak bola level atas Liga Filipina kembali dengan penerapan aturan ketat memakai sistem bubble.
Setelah berbulan-bulan menunda pelaksaan musim keempat Liga Fipilna, operator Philippine Football League akan memulai kompetisi dalam format bubble atau gelembung pada 24 Oktober 2020.
Format ini dinilai yang paling pas untuk pelaksanaan Liga Filipina 2020 di tengah pandemi virus corona atau Covid-19.
Skema bubble untuk Philippine Football League ini akan digelar di Pusat Pelatihan Nasional Federasi Sepak Bola Filipina (PFF) di Carmona, Cavite.
Pelaksanaan Liga Filipina 2020 ini sekarang tinggal menunggu sinyal kuat atau izin pamungkas dari Inter-Agency Task Force (IATF) atau semacam Satgas Covid-19 di Indonesia.
Setelah IATF memberi lampu hijau, semua sistem akan berjalan dan Liga Filipina 2020 bergulir.
Komisaris Philippine Football League Coco Torre telah bertemu dengan klub Liga Filipina untuk membahas format musim ini dan pengaturan kebijakan bubble.
PT LIB Tanggapi Hasil Rapat dengan Klub, Ini Nasib Jadwal Liga 1 2020 https://t.co/O0U3kNt52T— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 13, 2020
Coco Torre mengumumkan bahwa format kompetisi untuk musim ini dengan sistem round robin satu putaran dan diikuti enam tim Philippine Football League.
Empat tim teratas yang muncul setelah round robin akan maju ke seri final.
Selama musim 2020 berjalan, semua klub Philippine Football League dan ofisial pertandingan akan tinggal di Seda Nuvali, Santa Rosa, Laguna.
Selama Philippine Football League 2020 berlangsung, mereka semua hanya akan diizinkan meninggalkan tempat untuk latihan dan menjalani pertandingan di Carmona.
Jika semuanya berjalan sesuai rencana, Philippine Football League musim baru akan dimulai dengan duel antara Azkals Development Team kontra Mendiola FC 1991.
Selepas laga ini akan diikuti oleh bentrokan antara Stallion Laguna kontra Kaya FC Iloilo pada hari berikutnya.
United City FC, sebelumnya bernama Ceres Negros FC, akan berhadapan dengan pendatang baru Maharlika Manila FC pada laga hari ketiga.
Karena krisis kesehatan akibat virus corona ini, tidak ada penggemar yang akan hadir selama pertandingan.
Namun, Philippine Football League dilaporkan mendekati kesepakatan yang akan memungkinkan penggemar untuk menonton pertandingan langsung secara online.
Kebijakan bubble yang dilakukan pada Liga Filipina 2020 juga sukses diterapkan NBA dan baru saja menghasilkan LA Lakers sebagai juara.
Bubble ini adalah cara operator kompetisi mengisolasi semua yang terlibat dalam liga pada suatu tempat dan tak bisa leluasa meninggalkan tempat itu.
Mereka, baik atlet, pelatih, sampai perangkat pertandingan, ada di hotel dan arena latihan sama. Mereka keluar penginapan hanya saat latihan dan menjalani laga.
Ini cara ampuh untuk menekan peluang interaksi yang berlebihan dan menimbulkan bahaya penyebaran Covid-19.
NBA sukses menjalankan kebijakan bubble ini dan Liga Filipina 2020 yang siap bergulir mulai 24 Oktober tahun ini akan menerapkan hal sama.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Dikirim oleh Skor Indonesia pada Selasa, 13 Oktober 2020
Berita Liga Filipina lainnya:
Liga Filipina Siap Mulai, Ada Kabar Tak Enak dari Sepak Bola Negara Itu
Liga Filipina 2020 Segera Start Mulai Pertengahan Bulan Depan