- Kepada Skor.id, pemain timnas putri Indonesia, Zahra Muzdalifah, mengungkapkan tipe cowok idamannya.
- Ketampanan menjadi yang pertama diungkapkan dalam tipe cowok Zahra Muzdalifah.
- Seorang atlet tidak masuk dalam kriteria cowok idaman Zahra Muzdalifah.
SKOR.id - Bagi laki-laki, siapa yang tidak kenal dengan salah satu atlet sepak bola putri Indonesia, Zahra Muzdalifah.
Zahra Muzdalifah adalah pemain timnas sepak bola putri Indonesia yang energik.
Tak cuma energik, pesepak bola wanita ini memiliki banyak penggemar lelaki. Tidak lain karena Zahra mempunyai paras yang cantik dan menawan.
Ternyata Zahra sudah mengantongi tipe cowok idamannya. Kepada Skor.id, perempuan 19 tahun itu mengungkapkan tipenya.
Ketampanan menjadi yang pertama dikatakan Zahra. Lalu dia menyukai pria yang menerima kepribadiannya.
"Bisa dibilang kalau bicara tampan, tentu saja. Tapi kayak enggak terlalu tampan banget enggak apa-apa juga. Tapi tipe saya memang campuran (ras), lokal juga tidak apa-apa," kata Zahra dalam wawancara eksklusif bersama Skor.id.
"Jadi kalau dilihat dari luarnya tidak penting, setidaknya kepriabadiannya itu cocok. Kayak saya 'gila', jadi saya harus mendapatkan pasangan yang bisa menerima saya yang 'gila' ini dan bisa 'gila' bareng," Zahra menambahkan.
Lebih dari itu, Zahra mengatakan tidak ingin memiliki pasangan dari kalangan atlet sepertinya.
Sebab, alumni Liga TopSkor itu tidak ingin keduanya sama-sama sibuk beraktivitas di luar rumah.
"Saya malah enggak ingin atlet sih, saya ingin orang biasa. Karena kalau atlet nanti kami sama-sama sibuk dan enggak ada waktu satu sama lain," ujar Zahra
"Jadi karena saya atlet, saya sibuk, jadi saya butuh orang yang punya waktu buat saya," Zahra menambahkan.
Lalu, pesepak bola kelahiran Jakarta itu menyebut cowok idamannya harus memiliki badan yang bagus, tidak kurus, dan suka pergi ke gym.
"Lebih tinggi dan memiliki badan bagus, peduli dengan badannya, kayak laki-laki kan harus 'laki' gitu, nge-gym, enggak kurus gitu tapi berbadan proposional," tutur Zahra.
"Kepribadian sih yang paling penting, kalau nyaman dan cocok, itu yang paling penting," Zahra mengungkapkan.
Di sisi lain, Zahra Muzdalifah menjadi sala satu pemain yang turut membawa timnas wanita Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia Wanita 2022.
Hasil itu didapatkan setelah Garuda Pertiwi mengandaskan Singapura dalam dua leg babak kualifikasi.
View this post on Instagram
Berita Zahra Muzdalifah Lainnya:
Eksklusif Zahra Muzdalifah: Soal Timnas Putri Indonesia dan Persiapan Piala Asia Wanita 2022
Eksklusif Zahra Muzdalifah: Ada Klub asal Eropa yang Tertarik Merekrutnya